New Mazda MX-5 Dipersiapkan, Rilis 2015

New Mazda MX-5 Dipersiapkan, Rilis 2015

Pabrikan otomotif Jepang, Mazda, saat ini dikabarkan sedang mengembangkan generasi baru MX-5, dimana diprediksi versi baru mobil sport yang terkenal di era 1990-an ini akan diperkenalkan pada publik awal tahun depan.

Dilansir dari Inautonews, Mazda MX-5 merupakan salah satu roadster paling populer dalam sejarah otomotif Jepang. Kini, Mazda dikabarkan sedang mempersiapkan generasi terbaru MX-5 tersebut, yang direncanakan bakal meluncur ke pasaran pada 2015 mendatang.

New Mazda MX-5 Dipersiapkan, Rilis 2015

Mazda memang masih belum secara resmi mengumumkan hal ini, namun sumber di pabrikan otomotif Jepang tersebut mengungkap bahwa generasi keempat dari roadster populer ini saat ini sedang dalam pengembangan dan akan resmi diluncurkan tahun 2015 mendatang.

New Mazda MX-5 akan dibangun pada platform ringan dan akan dirakit dari beberapa unsur aluminium, yang akan membuat berat bodinya berkurang hingga hampir 100 kg. Sementara, tampilan dari roadster MX-5 terbaru ini akan terinspirasi oleh bahasa desain Kodo, yang telah dapat dilihat hasilnya pada Mazda 3 dan Mazda 6.

New Mazda MX-5 Dipersiapkan, Rilis 2015

Disisi dapur pacunya, New MX-5 akan mengusung mesin SkyActiv-G berkapasitas 1.5-liter dari Mazda 3, yang mampu membesut tenaga 100 HP pada torsi 150 Nm. Pilihan mesin SkyActiv-G berkapasitas 2.0-liter dengan tenaga 150 HP juga rencananya akan tersedia. Detail lebih lanjut tentang spesifikasi New Mazda MX-5 ini akan diumumkan Mazda menjelang debutnya nanti. Kita tunggu saja. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)