Harga Tiket Masuk GIIAS 2019 Tak Ada Kenaikan, Ini Cara Belinya!

Harga Tiket Masuk GIIAS 2019 Tak Ada Kenaikan, Ini Cara Belinya!

Penasaran apa saja yang akan hadir di GIIAS 2019? Sejumlah brand otomotif ternama dengan membawa teknologi barunya akan menjadi daya tarik tersendiri. Lalu, berapa harga tiket untuk bisa masuk ke GIIAS 2019 yang berlangsung di ICE, BSD City, Tangerang?

“Kami sudah membuka penjualan tiket (presale) sejak 18 Juni lalu. Biayanya pun masih sama seperti tahun lalu, Rp50 ribu pada hari biasa dan Rp100 ribu di akhir pekan,” ujar Ketua Penyelenggara GIIAS 2019, Rizwan Alamsjah di SCBD, Jakarta Pusat (2/7).

Para pengunjung nantinya tak perlu repot untuk mengantre panjang karena untuk membeli tiket dipermudah dengan penjualan presale melalui Blibli. Pengunjung GIIAS juga diberi penawaran khusus Group Ticket (berlaku senin-jumat), berupa potongan 10 persen untuk pembelian 5 tiket.

Harga Tiket Masuk GIIAS 2019 Tak Ada Kenaikan, Ini Cara Belinya!

“Terdapat program group ticket yang berlaku setiap weekdays (Senin-Jumat), pengunjung akan mendapatkan potongan sebesar 10 persen untuk pembelian lima tiket dan potongan sebesar 15 persen untuk pembelian 10 tiket masuk pameran,” katanya.

Selain itu, Gaikindo juga memberikan penawaran khusus untuk keluarga pada setiap Sabtu dan Minggu. Penyelenggara mempersiapkan penawaran Family Ticket yang akan memberikan potongan sebesar 25 persen.

“Khusus untuk anak-anak berusia tujuh tahun ke bawah tidak akan dikenakan biaya masuk alias gratis. Hal ini sebagai bentuk masukan dari pengunjung tahun lalu. Program ini menampung masukan dari masyarakat, banyak yang meminta agar anak tidak dipungut biaya karena mereka belum mengerti tentang otomotif,” tambahnya.

Untuk mendapatkan penawaran khusus, pemesanan hanya dapat dilakukan secara online melalui www.indonesiaautoshow.com, dengan menyediakan data diri. Program “Group Ticket” dan “Family Ticket” berlaku selama pameran GIIAS 2019, pada 18-28 Juli 2019.

 

KOMENTAR (0)