Hankook Hexonic Aeroflow, Ban Futuristik Karya Siswa

Hankook Hexonic Aeroflow, Ban Futuristik Karya Siswa

Sebagai salah satu brand asal Korea Selatan, Hankook Tire tak melewatkan Essen Motor Show 2018 dengan memamerkan teknologi ban, Hexonic dan Aeroflow.

Adapun ban tersebut masih sebagai purwarupa, alias ban futuristik yang sedianya untuk kendaraan penumpang dan juga Sport Utility Vehicle bahkan untuk balap masa depan.

Hankook Hexonic Aeroflow, Ban Futuristik Karya Siswa

Diyakini untuk Hexonic difokuskan pada mobil swa-kemudi yang memang untuk memberikan keselamatan berkendara. Bahkan juga meningkatkan kenyamanan penumpang ketika berada di berbagai kondisi permukaan jalan.

Terdapat tujuh sensor yang akan membaca, menganalisa dan beraksi terhadap permukaan jalan secara berkesinambungan. Akan muncul tapak-tapak heksagonal sesuai dengan kebutuhan permukaan jalan.

Hankook Hexonic Aeroflow, Ban Futuristik Karya Siswa

Berbeda lagi dengan Aeroflow yang didesain mampu memberikan daya tekan ban di dunia balapan. Dimensinya yang lebar dengan tapak yang slick, bahkan bisa bertambah lebar dan menghisap udara ke ruang turbin.

Hankook Hexonic Aeroflow, Ban Futuristik Karya Siswa

Hankook menegaskan bahwa kipas tubin akan membantu menciptakan gaya tekan bila dibutuhkan. Di berbagai kecepatan atau saat melakukan manvuer di tikungan.

Kedua ban tersebut merupakan hasil karya para siswa dari London Royal College of Art sesuai dengan konteks Hankook yang ‘Design Innovation’ di bawah motto ‘Extending Future Life beyond Mobility’. [Kusnadi]

KOMENTAR (0)