Pedal Rem Bergetar Saat Pengereman, Jangan Panik! 

Pedal Rem Bergetar Saat Pengereman, Jangan Panik! 

Pernah mengalami kejadian pedal rem bergetar ketika Anda mengoperasikannya (pedal rem)? Kalau ya, jangan panik. Setelah sampai di rumah, ada  beberapa hal yang perlu dilakukan.

Pedal Rem Bergetar Saat Pengereman, Jangan Panik! 

1) Apakah mobil Anda dilengkapi ABS? Jika ya, maka pedal rem bergetar menjadi  indikasi ABS (anti-lock braking system) sedang aktif. Ketika ABS beroperasi,  bukan hanya pedal rem yang bergetar, juga diikuti dengan suara gruduk-gruduk dari bagian bawah kendaraan. ABS berfungsi  mencegah roda-roda mengunci ketika terjadi pengereman panik melalui teknik pengereman khusus secara cepat dan berulang yang dilakukan oleh pompa ABS. Dengan demikian, pedal rem bergetar saat ABS aktif menjadi hal yang  normal dan tidak ada masalah dengan sistem pengereman.

Pedal Rem Bergetar Saat Pengereman, Jangan Panik! 

2) Apakah pedal bergetar terjadi saat pengereman normal? Jika ya, maka hal itu disebabkan oeh rotor rem yang bergelombang atau brake pads yang aus secara abnormal. Solusi untuk rotor rem yang bergelombang ada dua; bubut jika ketebalan rotor rem  masih dalam batas aman atau ganti baru jika sudah tidak dibubut. Sedangkan  untuk brake pads yang aus abnormal tidak ada pilihan; ganti baru karena berhubungan dengan keselamatan. Segera bawa mobil ke bengkel.

KOMENTAR (0)