Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022 membawa Wuling Motors menghadirkan serangkaian program promo dan penawaran spesial bagi para pengunjung di booth Wuling.

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Beragam kegiatan menarik dilakukan Wuling  selama pameran mulai dari test drive, Your Own GSEV, hingga kesempatan bagi para pengunjung yang melakukan pemesanan kendaraan di tempat berupa lucky dip bernilai jutaan rupiah.

“Dengan membawa tema ‘Experience the Next Innovation’ di IIMS 2022, Wuling berdedikasi untuk memperkuat positioning produk Wuling serta mendorong masyarakat untuk merasakan inovasi teknologi yang Wuling hadirkan untuk pasar Indonesia. Melalui kesempatan kali ini, kami ingin memberikan kemudahan melalui ragam program pembelian dan penawaran menarik yang kami sediakan khusus bagi para pengunjung IIMS 2022,” terang Dian Asmahani selaku Brand & Marketing Director Wuling Motors.

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Di boothnya, Wuling menyajikan 10 unit produknya, mulai dari lini produk mobil listrik berbasis GSEV (Global Small Electric Vehicle), Almaz SE, Almaz EX, serta Almaz RS yang dilengkapi inovasi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE).

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Sedangkan, pada segmen MPV, Wuling memamerkan New Confero S, Formo S, serta varian terbaru dari Cortez yaitu New Cortez ‘Innovating Comfort Zone’ yang dilengkapi Internet of Vehicle (IoV) dan Wuling Indonesian Command (WIND) serta kenyamanan yang berkelas.

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Tak hanya itu, pengunjung juga dapat merasakan langsung dua unit New Cortez dan Almaz RS Pro yang dilengkapi ADAS di area test drive hanya dengan mengisi formulir pendaftaran yang telah disediakan di area registrasi.

Rangkaian Promo Menarik Ramaikan Booth Wuling Di IIMS 2022

Wuling menyediakan Promo Spesial bagi  pengunjung yang melakukan transaksi  untuk semua tipe lini produk selama periode pameran. Selain itu ada  gratis biaya servis berkala sampai dengan 4 tahun/50.000 KM, dan harga spesial New Cortez mulai dari Rp273.800.000.

Tak ketinggalan, Wuling juga memberikan ragam hadiah bagi pengunjung yang melakukan pemesanan di booth Wuling selama gelaran IIMS 2022. Pengunjung juga memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam lucky dip yang berhadiah uang tunai hingga 25 juta rupiah. Seluruh promo diatas berlaku syarat dan ketentuan.

 

 

KOMENTAR (0)