Volvo Trucks North America mengumumkan proyek kerjasama antara Volvo Financial Services, Volvo Technology of America, Shell Recharge Solutions, TEC Equipment, Affinity Truck Center, dan Western Truck Center untuk memperluas jaringan pengisian ulang baterai bagi armada truk bertenaga listrik kelas menengah dan berat di wilayah California.
Pembangunan koridor jaringan pengisian ulang baterai ini didukung oleh dana bantuan investasi sebesar $2 juta dari California Energy Commission (CEC) melalui program BESTFIT.
Pada akhir 2023 mendatang sejumlah stasiun pengisian ulang baterai akan tersedia di jaringan dealer Volvo Trucks di sejumlah wilayah California Tengah dan Utara termasuk di TEC Equipment Oakland, TEC Equipment Dixon, Western Truck Center di Stockton, dan Affinity Truck Centers di Fresno dan Bakersfield. Proyek ini merupakan kelanjutan dari fasilitas yang telah ada sebelumnya di TEC Fontana dan TEC La Mirada yang berlokasi di California Selatan
“Proyek ini akan membantu armada truk bertenaga listrik kelas menengah dan berat untuk dapat melakukan perjalanan logistik jarak jauh tanpa terkendala problem pengisian ulang baterai,” papar Peter Voorhoeve, President Volvo Trucks North America.
KOMENTAR (0)