Ajang OLX Indonesia Modification & Lifestyle Expo (OLX IMX 2023) resmi dibuka pada Jumat, 29 Oktober 2023. Acara ini sendiri akan berlangsung hingga 1 Oktober 2023 mendatang di Hall A-B, Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat.
Mengusung tema ‘The Future of Creativity’ yang digelar meriah dan dibuka langsung oleh Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo yang didampingi Menteri Perindustrian (Menperin RI) Agus Gumiwang Kartasasmita dan Perwakilan Pemprov DKI.
Bambang Soesatyo mengatakan, tahun kemarin, IMX sukses membukukan total transaksi sampai Rp 5 miliar. Sedangkan untuk tahun ini ditargetkan menembus Rp 6 miliar lebih.
“Tentunya dengan pertumbuhan ekonomi ini muncul motivasi dan kebanggaan kita. Dan IMX menunjukkan perkembangan otomotif yang melibatkan elemen industri dari hulu ke hilir. Mari kita bina dan tingkatkan bersama, agar ekosistem otomotif dapat menggiatkan ekonomi nasional kita,” kata pria yang akrab disapa Bamsoet tersebut.
Sementara dalam kesempatan yang sama, Agus Gumiwang Kartasasmita, Menperin RI mengungkapkan bahwa ajang IMX ini bisa menjadi visi pengembangan industri modifikasi Tanah Air dengan memadukan kreativitas, inovasi, dan keberagaman budaya bangsa Indonesia.
“Industri otomotif sebagai subsektor manufaktur paling menjadi perhatian pemerintah sektor otomotif termasuk modifikasi. Berkembangnya industri modifikasi tidak hanya memberi nilai tambah tetapi tentu menghasilkan multiplier effect economy,” ungkap Agus. *Foto-foto:Dok IMX
KOMENTAR (0)