Geber Mercy MINI, Pebalap ini ‘double’ Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Reza Atmadja kembali menunjukkan tajinya pada ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM) 2024 seri kedua yang digelar di Sirkuit International Sentul, Bogor, Jawa Barat.

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Pebalap yang tergabung dengan Indostar Motorsport tersebut berhasil naik ke podium kedua kelas Mercedes-Benz One Make Race Championship (MOMRC) dan podium pertama kelas Indonesia Classic Car Championship (ICCC).

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Saat dihubungi Otoblitz.net, pebalap yang mengendarai Meecedes-Benz W114 (MINI) lansiran 1971 tersebut mengatakan, meskipun berat, namun Alhamdulillah pada seri kedua ISSOM 2024 kali ini bisa ‘double’ podium di kelas MOMRC dan ICCC.

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Selain karena memang memiliki skill balap mumpuni, keberhasilan Reza Atmadja meraih hasil kali ini juga tidak lepas dari dukungan penuh seluruh tim Indostar Motorsport.

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

“Hasil seri kedua ini lebih baik dari seri pertama sebelumnya. Terima kasih atas dukungan penuh dari seluruh tim Indostar Motorpsort. Semoga seri depan bisa meraih hasil lebih baik lagi,” pungkas Reza.

Geber Mercy MINI, Pebalap ini 'double' Podium ISSOM 2024 Seri Kedua

Kesuksesan Reza Atmadja ini juga tidak terlepaa dari dukungan beberapa sponsor, seperti AUMOS GARAGE, Bank Mandiri, Pertamina Fastron, Pertamax Turbo, MPR & CO Law Office, HIPPRO hjngga Mercedes-Benz Club Indonesia.

KOMENTAR (0)