Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

Hasil kualifikasi F1 Perancis 2019, Sabtu (22/6), Lewis Hamilton (Mercedes-AMG Petronas) meraih Pole Position setelah torehkan waktu 1:28,319 detik.

Dipastikan Hamilton akan start dari posisi terdepan pada hari Minggu ini, (23/6), menyelesaikan 53 lap mengitari sirkuit Paul Richard sepanjang 5,842 meter.

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

Bagi Hamilton, Pole khusus di Perancis ini mengulang untuk kedua kalinya semenjak tahun lalu start dari depan dan juga menang. Sirkuit Paul Richard ini ini sudah menggelar F1 sejak tahun 1906, sempat terhenti selama sepuluh tahun dan kembali gelar F1 tahun 2018.

“Lintasan yang tak mudah di sini dan Valtteri Bottas begitu cepat sepanjang pekan, jadi saya senang bisa mengerahkan segala potensi mobil,” buka Hamilton yang mengungkapkan pula semakin sulit saja di pertengahan musim F1 2019.

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

Dirinya menjelaskan bahwa lap terakhir untuk mempertajam waktu angin begitu kuat di lintasan. “Saya bisa pertajam setengah detik tapi juga kehilangan waktu di dua tikungan terakhir, angin menahan bagian belakang mobil.”

“tapi saya masih bisa melakukan yang terbaik sebelumnya, itu hal utama, Saya senang kami bekerja sangat keras dan mengerahkan segalanya, ini adalah kerja tim yang hebat.”

“Balapan nanti akan lebih panas lagi dan ban akan menjadi tantangan, tetapi saya tak sabar melihat bagaimana itu akan terjadi,” jelasnya.

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

Adapun di garis start, di belakang Hamilton ada Valtteri Bottas (Mercedes-AMG Petronas), posisi ketiga ada Charles Leclerc (Scuderia Ferrari) dan posisi empat ditempati Max Verstappen (Red Bull Racing). [KCH]

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019 :

Hasil Kualifikasi F1 Perancis 2019: Hamilton Raih Pole Position

KOMENTAR (0)