Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

PT Astra Honda Motor (AHM) memamerkan Honda Super Cub 125 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2-12 Agustus 2018 di ICE, BSD City, Tangerang. Tak sekedar memajangnya, AHM juga mulai memasarkannya dengan harga Rp 55 juta on the road DKI Jakarta.

Super Cub 125 dibanderol terbilang mahal untuk sekelas motor bebek di Indonesia, dikarenakan dihadirkan secara CBU dari Thailand. Tapi dari pantauan tim OtoBlitz.net, motor bergaya klasik ini tetap menjadi magnet pengunjung GIIAS 2018 yang penasaran untuk sekadar melihat detail hingga berfoto di atasnya.

Meski mahal, fitur yang ditawarkan termasuk premium seperti Honda Smart Key System, yang terintegrasi dengan alarm untuk mencegah pencurian serta Answer Back System yang mempermudah penggunanya saat mencari keberadaan motor di lokasi parkir.

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

Sedang komponen panelmeter juga mengandung kombinasi analog dan digital. Terdapat dua lingkaran chrome yang memisahkan keduanya. Lingkaran luar menunjukkan jarum spidometer analog dan lampu pemberitahuan, sementara di lingkaran dalam menunjukkan tampilan digital. Keseluruhan sistem pencahayaan model ini telah menggunakan lampu LED.

Mesin 125cc SOHC 4-percepatan ini memiliki bore dan stroke 52.4 x 57.9mm dengan rasio kompresi 9.3:1. Maksimum power sebesar 6.76kW dicapai pada rpm 7500 dan torsi maksimal sebesar 9.79 Nm pada rpm 5000.

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

Dengan harga yang cukup fantastis untuk sekelas motor bebek, Super Cub 125 diyakini pantas oleh AHM karena setimpal dengan fitur dan teknologi yang dimilikinya. Ditambah lagi nilai sejarah tinggi yang diambil oleh Honda untuk menjadikan nilai lebih bagi pemiliknya.

Honda Super Cub diperkenalkan pertama kali pada 1958 sebagai sepeda motor bebek yang ditujukan untuk memberi kesenangan dalam setiap kehidupan penggunanya. Model ini terus diapresiasi di berbagai belahan dunia. 60 tahun kemudian, pada 2017, motor Honda Super Cub telah mencapai angka produksi ke-100 juta dan dipasarkan di lebih dari 160 negara. Pencapaian ini membuat Honda Super Cub menjadi motor terlaris dengan originalitas desain yang dimilikinya.

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

“Honda Super Cub C125 hadir sebagai trendsetter baru di segmen premium dengan desain yang timeless dan unik. Model ini dapat menemani konsumen dalam mengekspresikan karakter dan gaya hidup mereka yang premium dan stylish dengan didukung layanan purna jual terbaik di seluruh jaringan Big Wing dan Wing dealer,” jelas Johannes Loman, Executive Vice President Director AHM.

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

Honda Super Cub 125, Jadi Magnet di GIIAS 2018

KOMENTAR (0)