Menjelang kejuaraan Dunia Formula Satu (F1) FIA 2020, di Grand Prix Australia, Melbourne, pada 15 Maret 2020, tim balap Honda Red Bull Racing dan AlphaTauri meluncurkan mobil balap terbarunya.
Pada musim 2020 ini sendiri, Honda kembali menjadi pemasok unit daya untuk dua tim tersebut, yang merupakan musim ketiga untuk tim Scuderia Toro Rosso yang sekarang dikenal sebagai Scuderia AlphaTauri dan tahun kedua dengan Aston Martin Red Bull Racing.
Tim Scuderia AlphaTauri akan turun dengan dua pembalap yaitu Pierre Gasly dan Daniil Kvyat. Pada musim 2019 lalu Gasly menutup musim di posisi ke-7, sementara Kvyat berada di posisi ke-13.
Sementara itu tim Aston Martin Red Bull Racing masih akan diperkuat pembalap berkebangsaan Belanda, Max Verstappen yang pada musim lalu menduduki posisi ke-3. Tim ini juga diperkuat oleh pembalap asal Thailand, Alexander Albon yang pada musim lalu menempati posisi ke-8 di klasemen akhir.
KOMENTAR (0)