Motor Asal Australia Ini Segera Meluncur di Indonesia

Motor Asal Australia Ini Segera Meluncur di Indonesia

Usai Lambretta yang ikut kembali meramaikan pasar otomotif Indonesia di awal tahun 2019, kali ini ada brand baru asal Australia yang juga bersiap ikut terjun. Hunter Motorcycles, siap menjadi pemain baru otomotif roda dua Tanah Air di segmen motor besar kelas menengah.

Hunter Motorcycles hadir di Indonesia melalui PT Indo Pacific Net sebagai distributor resminya yang saat ini berpusat di Jimbaran, Bali. Motor asal Perth, Australia Barat ini cukup percaya diri akan mampu merebut hati bikers Indonesia.

Motor Asal Australia Ini Segera Meluncur di Indonesia

Empat model yang akan siap dijual yakni Hunter Spyder 350cc, Bobber 350cc, Cafe Racer 350cc dan Hunter Daytona 350cc. “Kami sedang mempersiapkan segala sesuatunya, mulai dari berkas surat-surat seperti STNK dan BPKB serta pengurusan detail lainnya. Jadi, saat pembeli menerima unit motor kami tak mau konsumen terlalu menunggu lama STNK tiba ditangan konsumen,” ujar Boyke Nitipraja selaku Dealer Liason Hunter Motorcycles saat ditemui tim OtoBlit.net di bilangan Radio Dalam, Jakarta Selatan (17/6).

Saat ini Hunter Motorcycles dirakit secara lokal di Bali dengan mendapatkan suplai komponennya dari Cina. Terkait soal desain, wujud Hunter sekilas mirip dengan moge lansiran asal Amerika. Tak aneh memang jika ternyata beberapa insinyur Hunter Motorcycles memang alumni dari Harley-Davidson.

Motor Asal Australia Ini Segera Meluncur di Indonesia

Boyke menambahkan bahwa ia yakin Hunter akan mampu bersaing dengan kompetitor. “Kami hanya ingin memberikan pilihan kepada konsumen pasar motor ber-cc menengah, dengan menyediakan motor dengan yang reasonable plus kualitas yang baik, plus low maintenance,” jelasnya.

Motor Asal Australia Ini Segera Meluncur di Indonesia

Soal harga, keempat unit Hunter ini dipasarkan dengan banderol Rp73 juta sampai Rp 81,5 juta, berstatus off the road. Jika tak ada hambatan, Hunter Motorcycles siap melakukan prosesi launching dalam 2-3 bulan kedepan setelah semua proses legalitas selesai.

KOMENTAR (1)

  1. Johan
    12 November 2020

    Kapan motor Hunter Daytona di launching di Jawa atau Yogyakarta?
    Harga OTR di Jawa dan DIY kisaran berapa?