Acara syukuran hari jadi ke-11 Mercedes-Benz Club Indonesia (MB Club INA) yang digelar di bilangan Tangerang, Minggu (6/9) lalu, turut dihadiri oleh berbagai klub dan komunitas yang bernaung dibawah MB Club INA.
Nah, salah satu komunitas Mercedes-Benz yang hadir tersebut adalah Bogor Mercedes-Benz User Community (BMUC), sebuah komunitas yang beranggotakan para pemilik mobil Mercedes-Benz segala model dan tahun pembuatan.
Founder dan Presiden pertama BMUC, Joko Poerwanto, mengatakan bahwa BMUC yang berdiri pada tanggal 26 Juli 2006 ini merupakan sebuah komunitas yang menampung teman-teman pemilik kendaraan Mercedes-Benz di seputaran Kota Bogor.
“Jadi siapa saja yang memiliki kendaraan Mercedes-Benz dengan tipe apa saja bisa bergabung dengan kami,” ujar Joko saat ditemui di sela-sela acara syukuran 11 tahun Mercedes-Benz Club Indonesia di Tangerang, Minggu (6/9).
Memang, di Kota Bogor ada beberapa klub Mercedes-Benz yang setipe, namun tak sebesar yang ada di Jakarta. Karenanya, BMUC pun dibentuk agar semua pecinta mobil buatan Jerman ini bisa saling kumpul dan guyub.
“Tapi, perlu diingat, kita tidak membawahi klub-klub Mercedes-Benz yang ada di Bogor lho ya,” tambah Joko.
Dengan member aktif mencapai 100 orang, BMUC juga memiliki beragam kegiatan rutin, seperti turing, donor darah, bakti sosial di bulan Ramadhan dan juga kegiatan yang bekerjasama dengan Asosiasi Bowling Kota Bogor.
“Kami juga pernah mengadakan turnamen bowling Mercedes-Benz serta selalu hadir di Jambore Nasional Mercedes-Benz. Salah satu kegiatan besar yang pernah kami lakukan adalah ‘Bogor Mercedes-Benz Festival 2009’, yang dihadiri oleh klub-klub Mercedes-benz dari seluruh Indonesia,” ungkap Joko.
Dirinya menambahkan bahwa saat ini, mereka sedang mempersiapkan acara besar lainnya, yaitu perayaan hari jadi BMUC ke-10 tahun 2016 mendatang, yang menurut rencana akan dibuat lebih meriah dan bersifat nasional. **MS
KOMENTAR (0)