100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

BMW merayakan peringatan 100 tahun keberadaan mereka tahun ini. Karena itulah, di ajang Brussels Motor Show tahun lalu, produsen otomotif asal Jerman ini mengumumkan bahwa mereka akan menggelar beberapa kegiatan selama 2016, dan yang pertama digelar di ajang Interclassics Maastricht 2016 di Belanda.

Ajang Interclassics di Maastricht 2016 dibuka dalam gaya, berlangsung pada 14-17 Januari lalu di MECC, Maastricht, Belanda, dengan perayaan 100 Tahun BMW ini sebagai salah satu tema utamanya.

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

Di ajang ini, BMW menampilkan mobil balap Benetton F1 1986 yang menakjubkan dari Gerhard Berger; sebuah BMW Alpina ETCC 3.5 CSL dari tahun 1978 yang pernah ditunggangi sang legenda mobil turing Dieter Quester dan Toine Hezemans; hingga sebuah BMW 320 Group 5 keluaran 1977 yang telah direstorasi penuh.

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

Selain itu, dihadirkan pula sebuah CSL BMW CSL Gösser 3.5 yang terkenal dari drivers Hezemans/Quester yang pernah memenangkan ajang balap di Zaandvoort pada tahun 1977, serta BMW M1 Procar dan BMW M3 yang telah tampil secara teratur dalam berbagai ajang pameran hingga reli bersejarah di Jerman.

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

Ajang Interclassics Maastricht 2016 sendiri telah memecahkan rekor pengunjung mereka, dengan total lebih dari 29.660 pengunjung yang memadati area pameran selama tiga hari penyelenggaraannya, plus satu hari Press Day di tanggal 14 Januari lalu.

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

100 Tahun BMW di Ajang Interclassics Maastricht 2016

Di edisi yang ke-23 kalinya ini, ajang Interclassics Maastricht di Belanda ini boleh dikatakan makin membuktikan diri sebagai ajang pameran mobil klasik yang sejajar dengan Techno Classica di Essen, Retromobile di Paris hingga Retro Classics di Stuttgart. **MS

TAGS

KOMENTAR (0)