144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Mercedes-Benz Golf Club Indonesia (MBGCI) merupakan klub golf amatir Indonesia yang terbuka untuk umum. Didirikan pada tanggal 12 April 2008 dengan tujuan awal sebagai tempat untuk mengumpulkan dan meningkatkan kinerja untuk bermain Golf, hingga saat ini member dari MBGCI sudah mencapai 325 anggota.

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Setiap tahun pun mereka selalu mengadakan kegiatan berupa turnamen golf, diantaranya adalah turnamen ulang tahun, lalu turnamen saat Independence Day, turnaen golf di bulan September dan November. Nah, pada kesempatan kali ini, tepatnya hari Rabu, 12 April 2017, MBGCI kembali menggelar 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament di Permata Golf Sentul, Bogor, Jawa Barat.

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Chandra Gautama Suryana, Ketua MBGCI mengatakan, hari ini kembali kita menggelar turnamen golf untuk memperingati HUT MBGCI ke-9. “Diikuti 144 peserta yang datang dari member dan non member, event ini memperebutkan hadiah ‘Hole in One’, yaitu sebuah Mercedes-Benz CLA 200,” kata Chandra sat ditemui Otoblitzclassic di Permata Golf Sentul, Jawa Barat, Rabu (12/4).

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Ditambahkan oleh Chandra bahwa event yang terbuka bagi member ataupun non member ini, selain untuk memperingati ulang tahun MBGCI juga sekaligus sebagai ajang carity yang selalu kita gelar tiap tahun.

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Saat disinggung perbedaan antara peserta member dan non member, Chandra berujar bahwa hal tersebut terjadi pada biaya pendaftaran dan benefit saja, dimana untuk member hanya dipungut biaya sebesar Rp 599 ribu, sedangkan non member kita patok biaya sebesar Rp 1.499 ribu. “Perbedaan hanya di biaya pendaftaran dan benefit yang kami berikan, namun untuk hadiah kita jadikan satu,” tambah Chandra.

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Benefit yang akan diberikan kepada member adalah kita akan pilih peserta terbaik yang akan mewakili MBGCI dalam event Indonesian Final World Amateur Golf Championship (WAGC) di Gunung Geulis pada 12 September mendatang, pungkas Chandra.

144 Peserta Ikuti 9th Anniversary MBGCI Golf Tournament 2017

Sedikit informasi, MBGCI ini merupakan wadah bagi para pemilik mobil Mercedes-Benz yang hobby dengan olahraga golf. Meskipun tergolong sebuah klub amatir, namun MBGCI sudah terdaftar di Persatuan Golf Indonesia (PGI) dan setiap membernya akan mendapatkan National Handycap Card yang dikeluarkan PGI serta bisa digunakan mengikuti event golf di luar negeri. **Agus/Foto-foto:Agus Budi

TAGS

KOMENTAR (0)