Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Ford Kuga Terbaru

Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Ford Kuga Terbaru

Raksasa otomotif AS Ford baru-baru ini mengungkap harga khusus untuk pasaran Inggris dan detail trim level untuk model Kuga terbaru. Ford Kuga generasi ke-3 ini dibanderol mulai dari kisaran Rp 441 jutaan, dengan pengiriman prioritas dari model First Edition awal tahun depan.

Line-up Ford Kuga First Edition akan mencakup trim Titanium, ST-Line dan ST-Line X, tersedia dengan berbagai powertrain termasuk plug-in hybrid. Model First Edition dengan spesifikasi tinggi tersedia untuk dipesan pertama dari harga Rp 520 jutaan.

Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Ford Kuga Terbaru

Harga ini dirasa wajar untuk Ford Kuga Titanium First Edition, yang dilengkapi sistem audio premium Bang & Olufsen dan Paket Driver’s Assistance sebagai fitur standar. Sementara, varian ST-Line akan menawarkan fitur kamera pandangan depan dan belakang, Adaptive Cruise Control dan Traffic Sign Recognition.

Ford Kuga First Edition tersedia dengan semua powertrain termasuk mesin 2.5-liter plug-in hybrid berkekuatan 222 HP, yang harganya sekitar Rp 628 jutaan on the road. Sementara, untuk versi yang mengusung mesin diesel 2.0 liter EcoBlue bertenaga 187 HP memiliki harga yang sama dengan varian PHEV Titanium First Edition.

Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Ford Kuga Terbaru

Ford Kuga First Edition juga tersedia dengan trim ST-Line dan ST-Line X. Model-model ini disematkan desain interior dan eksterior nan lebih sporty, dilengkapi pula dengan suspensi sport dan cluster instrumen digital berdiameter 12.3 inci.

Untuk Kuga ST-Line X First Edition juga menghadirkan fitur Handsgate Power Tailgate, atap panoramik, dan velg ukuran 19-inci dengan banderol mulai Rp 588 jutaan. Pelanggan yang bersedia menunggu lebih lama bisa mendapatkan Ford Kuga Zetec, tersedia dengan harga mulai dari Rp 433 jutaan. Model dasar ini memiliki fitur mode FordPass Connect, wireless charging, serta driver’s assistance canggih dan fitur keamanan sebagai standar.

Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga Ford Kuga Terbaru

Selain plug-in hybrid, jajaran mesin juga mencakup dua mesin bensin EcoBoost 1.5-liter bertenaga 118 HP dan 148 HP. Sementara, tiga pilihan mesin diesel EcoBlue berkapasitas 1.5-liter mampu menghasilkan 118 daya kuda; 2.0-liter dengan 148 daya kuda; serta 2.0-liter dengan kekuatan 187 daya kuda. Untuk varian PHEV, juga memiliki pilihan transmisi manual 6-percepatan, otomatis 8-percepatan dan CVT. **MS

KOMENTAR (0)