Peluncuran Honda Civic facelift dengan emblem RS oleh PT Honda Prospect Motor di mall kota Kasablanka pada Kamis, (6/3) memberikan nuansa baru pada varian hatchback ini.
Sejak meluncur pada 2017 lalu, tercatat sebanyak 5.232 unit Honda Civic Hatchback telah dipinang konsumen. Hal ini membuktikan jika varian ini mengumpulkan penjualan sebanyak 1.579 unit, dengan pangsa pasar 5% di segmen Hatchback. Model ini juga berada di segmen yang sama dengan Honda Jazz yang menjadi market leader dengan pangsa pasar mencapai 40%.
Kali ini Honda Civic Hatchback RS memadukan ‘Heritage’ dari keluarga Civic dengan karakter RS yang merupakan ‘Global Sporty Icon’ dari Honda.
Apa saja perubahan pada Honda Civic Hatchback RS terbaru ini?
EKSTERIOR
Gaya agresif pada penampilan eksteriornya dikembangkan dengan konsep ” Extremely Sporty Design With Innovative Sihoutte” bergaya sporty di setiap lekuknya. Perubahan kali ini hadir dari penambahan aero kit pada bumper depan, bumper belakang dan Side Sill Garnish di sisi samping. Penambahan LED Fog Lamp dan Side Position menambah aura race yang kental.
Keempat kakinya tersemat velg Two-Tone dengan ukuran 17-inci. Sementara di bagian buritan, menampilkan panel diffuser terbaru dengan posisi muffler yang berada di tengah. Tak lupa, logo RS bertengger di bagian depan dan belakang.
INTERIOR
Masuk ke bagian dalam, nampaknya masih terlihat sama namun ada perbaruan pada kursi dengan desain material kulit plus jahitan merah, lingkar kemudi, tuas transmisi, konsol tengah dan Door Lining, serta pedal beraksen krom.
Ditengah dashboardnya tertanam head unit New 7″ Capacitive Touchscreen Display Audio yang terintegrasi dengan Smartphone Connection untuk iOS dan Android.
MESIN
Untuk performa, Honda Civic Hatchback RS masih mengandalkan mesin 1.5L VTEC Turbo berteknologi Earth Dreams dengan tenaga 172 hp pada 5.500 rpm dengan torsi 220 Nm pada 5.500 rpm, masih terbesar di kelasnya.
Transmisi yang diusung masih CVT yang responsif untuk berakselerasi dengan perpindahan yang sesuai dengan efisiensi bahan bakar. Fitur paddle shift juga menjadi pemuas dengan sensasi racing yang siap mengatur perpindahan transmisi 7-kecepatan dengan ujung jari.
KEAMANAN
berbagai fitur keselamatan pasif dan aktif pun disematkan dalam mobil ini. Dengan mengusung teknologi rangka orisinal G-Force Control (G-CON) dan ACE, keselamatan penumpang akan terlindungi. Sementara bodi Hatchback ini dirancang dengan strujtur Pedestrian Protection di lima bagian untuk meminimalkan cedera pada pejalan kaki.
Tak hanya itu, fitur-fitur keselamatan lainnya seperti Auto Brake Hold, Hill Start Assist, Vehicle Stability Assist, ABS, EBD, BA, Brake Override System hingga Emergency Stop Signal juga tersedia di mobil ini.
Untuk harga, Honda Civic Hatchback RS ditawarkan dengan harga Rp 499 juta (berdasarkan setimasi BBN 2020 Jakarta) dengan pilihan warna Brilliant Sporty Blue Metallic, Modern Steel Metallic, Rallye Red, Crystal Black Pearl dan Platinum White Pearl.
KOMENTAR (0)