Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi ‘Precious Metal’

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

Setelah menjalani renovasi menyeluruh selama 14 bulan, museum kenamaan yang menampilkan sejarah mobil dan kendaraan klasik, Petersen Automotive Museum di Los Angeles, California, akhirnya kembali dibuka untuk umum mulai minggu lalu.

Saat dibuka kembali, Petersen Automotive Museum menghadirkan koleksi showcase dari keluarga Bruce Meyer yang bertitel ‘Precious Metal’, menghadirkan keunikan mobil-mobil klasik dan vintage dengan satu nuansa yaitu silver.

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

Ya, setiap mobil yang ditampilkan di galeri ini memang berkelir perak, dan jika pada foto-fotonya terlihat seolah-olah mereka diambil dalam warna hitam-putih, itu disebabkan skema warna yang menghiasi galeri dan juga karena tampilan mobil yang seolah mewakili era ‘hitam-putih’.

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

“Sifat kimia perak (Ag) memberikan status sebagai salah satu logam yang paling dicari di dunia,” demikian tulisan yang ada di pintu masuk menuju galeri. “Perak bukan hanya menjadi logam yang paling reflektif, tetapi juga yang paling konduktif dan sangat lunak. Dengan demikian, perak pun banyak digunakan dalam perhiasan, peralatan makan, mata uang hingga barang-barang berharga lainnya.”

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

Jadi, tidak mengherankan bahwa warna perak memang banyak digunakan untuk menghiasi mobil dalam bentuk brightwork pada bodi hingga nuansa cat yang berkilau. Ketika chrome plating dikembangkan pada awal abad ke-20, mobil berkelir silver tak ayal memancing imajinasi publik, memproyeksikan tampilan baru yang berani untuk masa depan –sekaligus mengakhiri era mobil berlapis kuningan (brass) dan nikel.

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

“Sejak masa itu, mobil-mobil berwarna perak telah dihubungkan dengan kemewahan, status dan selera yang tinggi. Produsen mobil secara rutin memberi warna atau sentuhan perak untuk beberapa model mereka yang paling bergengsi. Nama-nama seperti Silver Arrow, Silver Bullet dan Silver Streak pun segera datang untuk mewakili puncak kinerja dan kemewahan gaya berkendara.

Dibuka Kembali, Petersen Museum Hadirkan Koleksi 'Precious Metal'

“Hingga hari ini, mobil-mobil berwarna silver masih tampil menawan, terlepas dari teknologi dan material yang diusungnya. Tampaknya, mobil-mobil silver juga akan selalu menetapkan standar tersendiri, ibarat emas bagi yang lainnya.” **MS

TAGS

KOMENTAR (0)