Besutan muscle car terbaru Dodge Charger SRT Hellcat 2015, baru-baru ini diujicoba dan ternyata mampu melesat dari posisi diam ke 60 mil per jam hanya dalam waktu 2.9 detik!
Dilansir dari Inautonews, salah satu sedan performa tinggi terbaru yang paling mengesankan di luar sana, Dodge Charger SRT Hellcat 2015, telah membuat rekor performa baru yang cukup signifikan.
Ketika dilengkapi dengan ban performa tinggi yang biasa dipakai untuk drag race, Charger SRT Hellcat ternyata mampu melesat dari 0-60 mph (96 km/jam) hanya dalam waktu 2.9 detik saja, yang secara signifikan jauh lebih cepat ketimbang jika menggunakan ban biasa, dimana untuk hal yang sama membutuhkan waktu 3.7 detik.
Dengan ban kinerja tinggi pada keempat kakinya, Charger SRT Hellcat juga mampu menembus jarak seperempat mil (402 m) hanya dalam tempo 10.7 detik, sementara dengan ban standarnya membutuhkan waktu 11.0 detik. Sementara, kecepatan tertinggi yang mampu diraih Dodge SRT Hellcat adalah 204 mph atau 328 km/jam.
Dodge Charger SRT Hellcat juga baru-baru ini telah mengambil ‘mahkota’ untuk gelar sedan produksi paling kuat di dunia dari Mercedes-Benz S65 AMG, yang berkekuatan 625 HP. Mobil Amerika ini mampu mengemas tenaga 707 HP (527 kW) pada torsi puncak 880 Nm (650-ft.lbs), berkat mesin V8 supercharged berkapasitas 6.2-liter yang diusungnya. **MS
KOMENTAR (0)