Mercedes-Benz W211 Club Indonesia (MB W211) Bekasi Chapter akan memasuki usia dua tahun pada tanggal 22 Januari 2022 mendatang. Untuk merayakan hari jadinya tersebut, chapter keenam dari MB W211 CI tersebut selain akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) juga akan menyelenggarakan sebuah event yang bisa dibilang bertaraf nasional atau mungkin internasional, karena acara tersebut juga akan dihadiri oleh klub pecinta Mercedes-Benz dari Johor, Malaysia.
Acara besar yang didukung oleh Pemerintah Kota Bekasi tersebut adalah Be-Benz Day. Mengangkat tema ‘Unstoppable Creation’, event yang akan digelar di Stadion Patriot Chandrabaga, Bekasi ini menurut rencana akan dihadiri oleh 105 klub Mercedes-Benz yang berada dibawah naungan Mercedes-Benz Club Indonesia (MB Club INA).
FX Adhy Kristyanto, Ketua Umum MB W211 Bekasi Chapter mengatakan, pada acara Be-Benz Day pertama ini, kami menargetkan bisa dihadiri oleh 1000 peserta. Dan hingga saat ini telah ada sekitar 600 peserta yang sudah konfirmasi, termasuk dari Mercedes-Benz W202 Johor, Malaysia.
“Didukung oleh Pemerintah Kota Bekasi, Be-Benz Day ini sendiri merupakan perwujudan dari kesolidan, kreativitas serta keseriusan seluruh member dalam merayakan hari jadi MB W211 CI Bekasi Chapter yang Ke-2. Kolaborasi ini juga merupakan bentuk kepedulian MBW211 Bekasi Chapter terhadap kemajuan kota Bekasi, khususnya sektor pariwisata,” kata Adhy.
Sementara Gammar Irzandi, Presiden MB W211 CI mengungkapkan, secara pribadi saya tidak menyangka bahwa Be-Benz Day ini akan mendapat sambutan yang baik dari para pecinta Mercedes-Benz di Indonesia, terutama klub maupun komunitas yang berada dibawah naungan MB Club INA.
“Semoga dengan diselenggarakannya Be-Benz Day ini bisa semakin membuat hubungan kekeluargaan diantara pecinta Mercedes-Benz di Indonesia, khususnya seluruh member MB W211 CI bisa terus terjalin dengan baik,” ungkap Gammar.
Tidak hanya menjadi ajang berkumpulnya klub pecinta Mercedes-Benz, karena Be-Benz Day ini juga akan diramaikan dengan berbagai kegiatan, mulai dari Kontes Mobil dengan 29 kategori, Food
Carnaval, Pasar Otomotif, Kontes Fotografi, Donor Darah, Talk Show serta acara puncak Awarding Night
Dan untuk memeriahkan acara ini, pihak penyelenggara juga akan menghadirkan beberapa performance, antara lain modern dance, DJ, hingga Special Performance dari Iwa K.
KOMENTAR (0)