PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi meluncurkan Honda Civic Hatchback terbaru dengan mengusung emblem RS. Civic terbaru ini sekaligus menandai produk pertama HPM diawal tahun 2020.
“Kehadiran Civic Hatchback sendiri memberikan pilihan bagi konsumen step up dari Honda Jazz yang mengingkan sebuah mobil yang lebih sporty, stylish sekaligus mempunyai brand image yang sangat ikonik,” kata Yusak Billy, Bussines Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM di Jakarta, Kamis (6/2).
Dengan berbagai sentuhan perubahan di bagian eksterior dan interior, Honda Civic Hatchback kini tampil lebih sporty dan sangat seksi. Model Civic sendiri telah dipasarkan di Indonesia sejak tahun 1976 dan saat ini terdiri dari Honda Civic sedan, Honda Civic Hatchback dan Honda Civic Type R.
Meskipun baru dipasarkan kembali secara resmi di Indonesia pada tahun 2017, varian Hatchback dari Honda Civic terus populer dan mempunyai pengguna yang sangat loyal di Indonesia. Sejak diluncurkan pada tahun 2017 sampai akhir 2019, tercatat sebanyak 5.232 unit Honda Civic Hatchback telah terjual di Indonesia. Sepanjang tahun 2019, Honda Civic Hatchback mengumpulkan penjualan sebanyak 1.579 unit, dengan pangsa pasar 5% di segmen Hatchback. Model ini juga berada di segmen yang sama dengan Honda Jazz yang menjadi market leader dengan pangsa pasar mencapai 40%.
Kini, Civic Hatchback RS posisinya menggantikan dua model Civic Hatchback sebelumnya, yakni S dan E. Itu berarti, saat ini HPM hanya menjual Civic Hatchback dalam satu varian, yakni RS.
Yusak juga menambahkan, dengan hadirnya versi RS, Honda menargetkan penjualan Civic bisa mencapai 1.800 unit selama satu tahun. New Honda Civic Hatchback RS tersedia dalam lima pilihan warna, yakni Brilliant Sporty Blue Metallic, Modern Steel Metallic, Rallye Red, Crystal Black Pearl dan Platinum White Pearl. New Honda Civic Hatchback RS dijual dengan harga Rp 499 juta on the road Jakarta.
KOMENTAR (0)