Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

Pegunungan Tianmen sepanjang 10.906 meter dengan 99 tikungan akhirnya diselesaikan oleh Volkswagen ID.R dengan torehkan waktu 7:38,585 detik.

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

Pembuktian ini sebagai serangkaian catatan waktu di mana telah torehkan waktu tercepat di Pikes Peak, Goodwood Festival of Speed dan Nürburgring-Nordschleife. Sekaligus jelang peluncuran perdana mobil listrik massal Volkswagen ID.3.

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

“Saya pasti akan mengingat rekor kali ini di Gunung Tianmen selama-lamanya sebagai tamasya yang paling spektakuler,” ujar Romain Dumas.

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

“Merupakan kebanggaan telah memecahkan rekor dengan Volkswagen ID.R listrik di Cina. Sedikit informasi serta pengujian yang kami lakukan sebelumnya menjadikannya tantangan besar.”

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

“Jalannya sangat sempit dan berliku, tapi perjalanannya sungguh menyenangkan dengan performa listrik dari ID.R. Torsi besar adalah keuntungan besar di jalan lurus yang pendek, sementara aerodinamika memberikan daya tekan tambahan di jalur cepat,” jelas pembalap Perancis ini.

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

Dumas di jalan pegunungan atau “Heaven’s Gate” tersebut hanya bisa mengembangkan kecepatan hingga 230 km/jam, itupun dengan pengereman kuat dan lalui terowongan sempit.

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

ID.R dibekali dua motor listrik berkekuatan setara 680 hp dan untuk lebih mendapat traksi dipercayakan ban Bridgestone Potenza. Elevasi yang harus dihadapi setinggi 1.100 meter. [KCH]

Ini Catatan Waktu Volkswagen ID.R Melesat di Gunung Tianmen

KOMENTAR (0)