Memperebutkan Gelar Juara Nasional, IDMC 2020 Round 2 Dimulai

Memperebutkan Gelar Juara Nasional, IDMC 2020 Round 2 Dimulai

Kejuaraan Indonesia Digital Motorsport Championship (IDMC) 2020 Round 2 untuk memperebutkan Gelar Juara Nasional sudah dimulai. Terdaftar ada 66 peserta dari 3 kelas yang dilombakan, yaitu seded A, seded B, dan non seded. Seluruh peserta akan berlomba untuk mendapatkan hadiah utama berupa satu set simulator balap digital.

Memperebutkan Gelar Juara Nasional, IDMC 2020 Round 2 Dimulai

“Setiap putaran pemenangnya akan mendapatkan uang tunai kurang lebih Rp160.000. Hadiah utamanya berupa simulator balap digital senilai kurang lebih Rp150 juta yang diberikan oleh Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo,” ucap Rinto Ari Rakhmanto, Ketua Pelaksana IDMC 2020 Putaran ke 2.

Kejuaraan Balap Digital IDMC 2020 Round 2 merupakan acara yang dibuat oleh IMI Pusat dan melibatkan beberapa pihak, seperti LPDUK Kemenpora, P1 Akademi Digital Motorsport Indonesia, Komunitas Sim Racing Indonesia, Masyarakat Penghobi Otomotif dan Sim Racer.

Memperebutkan Gelar Juara Nasional, IDMC 2020 Round 2 Dimulai

“Kami berharap dengan adanya event ini, teman-teman yang memiliki hobi balapan digital bisa terakomodir. Mudah-mudahan ini jadi obat pelepas rindu bagi pecinta balap di tengah kondisi pandemik. Untuk ke depannya saya berharap bisa lebih baik lagi dari segi penyelenggaraan,” tambah Rinto.

KOMENTAR (0)