Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Para penggemar Mercedes-Benz 190E yang tergabung dalam Mercedes-Benz W201 Club Indonesia (MB W201 CI) baru saja menggelar Musyawarah Nasional (Munas) untuk memilih Ketua Umum barunya. Bertempat di Habibie Institute, Jakarta Selatan, Munas ke-5 tersebut dihadiri setengah dari jumlah member MB W201 CI yang terdaftar dan secara aklamasi menetapkan M Maulana sebagai Ketua Umum periode 2018-2021 menggantikan Gandi Garibaldi.

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Gandi mengatakan, selama memimpin klub ini selama tiga tahun banyak sudah momen dan kegiatan yang telah digelar, mulai dari turing, baksos hingga keikutsertaan kami di dunia balap nasional. Khusus untuk balap kita tidak pernah absen dalam gelaran Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM). “Dan Alhamdulillah banyak juga prestasi yang telah diraih oleh teman-teman yang mengendarai ‘baby benz’ ini,” kata Gandi saat ditemui dilokasi acara, Sabtu (3/2).

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Semoga dengan terpilihnya Ketua Umum yang bariu bisa membuat klub ini semakin dikenal oleh masyarakat, khususnya para pecinta otomotif di Indonesia dan semakin banyak pula membernya, pungkas Gandi.

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Sementara, M Maulana, Ketua Umum MBW201CI yang baru mengucapkan terima kasih telah di percaya untuk memimpin klub yang sudah berusa delapan tahun ini. “Terima kasih atas kepercayaannya. Saya ingin menjadikan klub ini lebih ‘besar’ dan dikenal oleh masyarakat,” ungkap Maulana.

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Memang tidak mudah untuk bisa mewujudkan semua impian tersebut. Karena kita tahu kendaraan ini sangat jarang di Indonesia. Jadi anggapan banyak orang, karena mobilnya terbatas, perawatannya juga akan susah. Padahal sebenarnya tidak begitu. Untuk itu saya bersama pengurus baru nanti akan menyiapkan semacam ‘storage’ bagi orang yang ingin mencari sparepart mobil ini, tambah Maulana.

Munas ke-5, MB W201 CI Pilih Ketua Umum Baru  Pada Munas yang sempat diguyur hujan tersebut, selain pembacaan laporan pertanggung jawaban kegiataan pengurus periode 2015-2018 dan pemilihan ketua baru, diakhir acara juga dilakukan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur bahwa sekarang MB W201 CI telah dipimpin oleh Ketua yang baru. **Agus Budi/Foto-foto: Agus Budi

TAGS

KOMENTAR (0)