Di masa New Normal, dengan adanya kebijakan physical distancing tentunya kami perlu mendukung keamanan dan kesehatan AutoFamily Semua. Selain menerapkan protocol kesehatan di seluruh cabang Auto2000, Auto2000 juga membuat event virtual Ngovi2000 untuk membantu mendapatkan Toyota impian AutoFamily semua. Pada event tersebut selain beragam promo penjualan dan talkshow, akan ada segmen Tanya Auto yang akan membahas berbagai topik menarik seputar dunia otomotif, khususnya yang terkait dengan kepemilikan mobil Toyota melalui jaringan cabang Auto2000 dan Auto2000 Digiroom tentunya.
Event Ngovi2000 kali ini akan mengangkat tema “MIKIR? Tanpa Pusing Bersama Cak Lontong-Mobil Impian Kurang Indah Rasanya Jika Tidak di Auto2000”. Sudah tidak asing bagi pecinta stand up comedy Tanah Air, narasumber yang akan diajak berdiskusi adalah Cak Lontong, dimana tidak hanya membahas mengenai dunia otomotif tapi juga membahas mengenai percintaan, film, makanan, hobby, dan karir dengan karakter dan penyampaian yang khas ala Ala Cak Lontong. Acara ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 14 November 2020 serentak di seluruh cabang Auto2000. Pendaftaran dapat langsung dilakukan dengan klik bit.ly/NGOVI2000 dan pilih cabang Auto2000 terdekat.
Untuk AutoFamily yang mengikuti acara ini akan mendapat beragam keuntungan seperti banyaknya promo, pilihan metode pembayaran yang mudah dan nyaman, jaringan dealer yang luas, fasilitas perawatan dan perbaikan kendaraan yang lengkap dan modern. Selain itu khusus untuk AutoFamily, di acara ini juga akan tersedia beragam kemudahan untuk akses pembelian dan kepemilikan mobil secara online melalui Auto2000 Digiroom The First Toyota Showroom in Your Pocket. Melalui Auto2000 Digiroom AutoFamily dapat melakukan pemilihan kendaraan, pemesanan kendaraa, perawatan kendaraan, ataupun melihat promo-promo menarik Auto2000 hanya melalui Smart Phone.
Yang paling menarik, di acara tersebut Auto2000 siap menggelar berbagai program promo yang menggiurkan dan memberikan banyak keuntungan. Seperti, biaya admin kredit senilai Rp. 1 Juta, pembelian melalui Auto2000 Digiroom mendapatkan hadiah langsung berupa Air Purifier eksklusif dan juga tambahan uang elektronik senilai 500 ribu rupiah khusus untuk pembelian secara kredit menggunakan Toyota Astra Financial Services (TAF) & Astra Credit Companies (ACC)
Selanjutnya, disediakan pula Program Spektakuler Rate 1,99%, Program Spektakuler Rate 3,7%, serta yang tidak kalah menarik adalah paket kredit special rate 0% selama dua tahun untuk Kijang Innova dan satu tahun untuk Fortuner (old model). Selain itu, ada juga program Deal Cermat dan Kinto. Untuk program Deal Cermat, AutoFamily akan mendapatkan beberapa keuntungan seperti angsuran yang lebih kompetitif dibandingkan dengan angsuran reguler, mendapatkan paket servis dan asuransi all risk / comprehensive, mendapatkan jaminan harga jual kembali di awal pembelian serta mendapatkan Hadiah langsung uang elektronik sebesar Rp. 500 Ribu dan mendapatkan Cash Back trade in sebesar Rp. 5 Juta.
KOMENTAR (0)