Pemerintah Targetkan 2021 Populasi Mobil Listrik Tembus 125.000 Unit

Pemerintah Targetkan 2021 Populasi Mobil Listrik Tembus 125.000 Unit

Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) memprediksi populasi mobil listrik di masyarakat akan semakin tinggi seiring dengan perkembangannya. Bahkan, tahun ini (2021) potensi populasi kendaraan roda empat ramah lingkungan tersebut diharapkan bisa melaju secara signifikan mencapai 125.000 unit dan 1,34 juta unit motor listrik.

Arifin Tasrifami, Menteri ESDM mengatakan, kami sendiri mendorong percepatan pembangunan pabrik baterai agar lebih kompetitif dan menarik untuk investor. Saat ini pemerintah pusat, daerah, BUMN, dan swasta telah berkomitmen menggunakan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB). “Hingga tahun 2025, total potensi penggunaan mobil listrik dari institusi kementerian atau lembaga, pemerintah daerah, BUMN, hingga swasta diperkirakan bisa mencapai 19.220 unit, 757.139 unit motor listrik, dan 10.227 unit bus listrik.

Pemerintah Targetkan 2021 Populasi Mobil Listrik Tembus 125.000 Unit

Arifin menambahkan bahwa untuk sementara total populasi kendaraan listrik nasional pada waktu yang sama (2025) bakal meningkat lebih dari dua kali lipat mencapai 374.000 unit mobil listrik dan hampir 10 kali lipat bagi jenis motor listrik atau 11,79 juta unit. Pada 2030, potensi kendaraan listrik akan meningkat lebih tinggi lagi dengan estimasi mencapai 2,19 juta unit mobil listrik dan motor listrik mencapai 13 juta unit.

Dukungan tersebut, dibuktikan dengan penerbitan Undang-Undang No. 3/2020 tentang Ketentuan Peningkatan Nilai Tambah untuk Mineral Logam, Permen ESDM No. 11/2020 tentang Harga Patokan Penjualan Mineral Logam, Permen ESDM No. 11/2019 tentang Pengendalian Ekspor Nikel, dan UU No. 25/2018 tentang Pengusahaan Tambang Minerba yang Mengatur Batas Minimum Pengolahan dan Pemurnian Nikel.

Pemerintah Targetkan 2021 Populasi Mobil Listrik Tembus 125.000 Unit

Bila proyeksinya tepat, maka terdapat potensi pengurangan konsumsi Bahan Bakar Minyak (BBM) sampai level 0,44 juta kiloliter (kl) per tahun. Arifin mengatakan, pemerintah juga ikut mendorong populasi mobil listrik sebagai kendaraan operasional di kementerian atau lembaga, pemerintah daerah, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), dan swasta.

Adapun jumlah Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum ( SPKLU) pada 2021 diproyeksikan mencapai 572 unit dan Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU) sebanyak 3.000 unit. Kemudian infrastruktur tersebut bakal dikembangkan hingga mencapai 31.859 unit SPKLU dan 67.000 unit SPBKLU pada 2030.

Pemerintah Targetkan 2021 Populasi Mobil Listrik Tembus 125.000 Unit

Dengan proyeksi ini, maka potensi penghematan BBM melonjak menjadi sebesar 6,03 juta kl per tahun. “SPKLU ini akan berlokasi di pusat perbelanjaan, mal, area perkantoran, bandara, SPBU, apartemen, dan pool taksi,” kata Arifin.

KOMENTAR (0)