PT Eurokars Artha Utama selaku distributor resmi Porsche di Indonesia, hari ini Kamis (5/6), meluncurkan SUV terbaru mereka, Porsche Macan. Christoph Choi, Managing Director PT Eurokars Artha Utama mengatakan, pihaknya menargetkan penjualan Macan sebanyak 150 unit hingga akhir tahun 2014.
Christoph yakin bahwa Compact SUV yang sporty ini dapat diterima oleh masyarakat di Indonesia, karena memiliki kelebihan yang tak dimiliki oleh brand lain di kelasnya, terutama dalam hal performa mesin.
Sementara, menurut Salman Farouk Al Hakim, Public and Media Relations Manager PT Eurokars Artha Utama, sebelum secara resmi diperkenalkan di Indonesia, ternyata sudah lebih dari 20 orang yang memesan mobil pabrikan Jerman ini. Hal ini menujukkan bahwa sebenarnya, mobil ini sudah banyak diincar oleh para penggemar mobil sporty di Tanah Air.
“Kebanyakan pemesan juga berasal dari Jakarta,” kata Salman.
Di Indonesia sendiri, akan ada tiga versi Porsche Macan yang bakal mengaspal, yaitu Macan 2.0 Standar, Macan S 3.0 dan versi Macan Turbo 3.6.
Porsche Macan dilengkapi dengan mesin bi-turbo V6 berkapasitas 3.6-liter, yang dapat menyemburkan tenaga sebesar 400 hp (294 kW). Dengan mesin ini, Porsche Macan mampu melesat dari 0-100 km/jam dalam waktu 4.8 detik, dan mencapai kecepatan maksimum 165 mph atau 266 km/jam.
Nama ‘Macan’ sendiri memang diambil dari nama sang ‘kucing besar’ dalam Bahasa Indonesia. Pihak Porsche sengaja memilih nama tersebut, karena menganggap ‘Macan’ identik dengan kekuatan, kelenturan dan daya tarik yang memang merupakan inti dari Compact SUV ini. **MS
KOMENTAR (0)