Mercedes-Benz Indonesia tampaknya benar-benar ingin memanjakan penggemar mobil SUV di Indonesia. Pasalnya, hari Kamis (3/7) ini, selain meluncurkan Mercedes-Benz GL 400 mereka pun meresmikan kehadiran Mercedes-Benz ML 400 di Indonesia.
Peluncuran Mercedes-Benz GL 400 dan ML 400 ini menunjukkan komitmen Mercedes-Benz Indonesia untuk menawarkan lebih banyak lagi pilihan SUV premium untuk pasar Indonesia.
Sama seperti GL 400, Mercedes ML 400 juga dilengkapi dengan mesin 6-silinder 2.996 cc, yang mampu menggelontorkan daya hingga 245 kW (333 dk). Dengan mesin ini, ML 400 dapat melesat dari 0-100 km/jam hanya dalam waktu 6.1 detik.
Disisi interiornya, ML 400 disematkan nuansa elegan layaknya sedan premium, dengan desain kurva bagaikan garis pahatan yang membentuk panel instrumen. Joknya juga menyiratkan kemewahan sebuah SUV premium, dengan bahan kayu trim yang menampilkan kesan mewah.
Sementara untuk tampilan luarnya, ML 400 dilengkapi dengan bagian asupan udara yang diperpanjang, dengan lampu LED daytime running light serta plat krom. Bodi samping ML 400 juga terlihat sangat ramping namun stylish, dengan struktur bodi yang tampak ekspresif.
“Dalam konteks keramahan lingkungan, GL 400 dan ML 400 dilengkapi dengan pompa minyak terkendali untuk mengurangi konsumsi bahan bakar. Selain itu, kedua model terbaru ini juga dilengkapi fitur utama termasuk manajemen alternator dan fungsi ECO start/stop,” jelas Donald Rachmad, Deputy Director Sales Operation Passenger Cars Mercedes-Benz Indonesia.
Sementara menurut Yudi Lesmana, Product Manager Mercedes-Benz Indonesia, mobil ini memang diperuntukkan bagi mereka para keluarga yang mendambakan sebuah mobil yang luas serta memiliki fitur yang lengkap dan canggih.
Soal harganya, Mercedes-Benz ML 400 ini dibanderol Rp 1.189.000.000 off the road. **MS
KOMENTAR (0)