Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, resmi dibuka pada Kamis, 15 April 2021 lalu. Sejumlah Agen Pemegang Merek (APM) kendaraan motor dan mobil turut meramaikan pameran ini. Aftermarket dari Perkumpulan Pengusaha Aksesoris Mobil Indonesia (PAHAMI) serta puluhan brandaftermarket lainnya juga turut hadir.

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Ajang ini pun menarik minat para petinggi negara ini untuk datang menyaksikan salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia. Setelah saat pembukaan hadir, Bambang Soesatyo, Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) dan Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian Republil Indonesia, lalu disusul oleh Tjahjo Kumolo, Menteri Pendayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia, pada hari ini, Minggu. 18 April 2021 gantian Sandiaga Uno, selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif hadir di IIMS Hybrid 2021.

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Dirinya mengatakan, pameran industri otomotif terbesar di Indonesia ini, menjadi awal dimulainya era pariwisata baru di Indonesia. “Ajang IIMS Hybrid 2021 ini menjadi bukti nyata atas langkah adaptasi yang dilakukan seluruh pihak untuk tetap berkreasi di tengah pandemi covid-19,” kata Sandiaga.

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Sandiaga juga menambahkan bahwa pameran ini sukses digelar dengan tetap memperhatikan penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin di sepanjang acara. “Atas pencapaian tersebut, saya secara pribadi memberikan apresiasi kepada pihak penyelenggara, karena event berkelas internasional yang sempat tertunda setahun itu dapat tetap digelar dengan meriah,” tambah Sandiaga.

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

Lewat dukungan seluruh pihak, industri otomotif dan industri pariwisata yang sempat terpuruk selama pandemi covid-19 akan berangsur pulih. Langkah PWOI yang melakukan perjalanan atau touring ke sejumlah destinasi wisata katanya secara langsung dapat meningkatkan perekonomian lokal.

Terapkan Prokes, Sandiaga Uno Apresiasi Gelaran IIMS Hybrid 2021

“Saya yakin kita bisa mendorong terus penggabungan antara pariwisata dan otomotif ini, juga akan meningkatkan penjualan produk-produk ekonomi kreatif,” ungkap Sandiaga.

KOMENTAR (0)