Setelah meluncur di Thailand pada Oktober 2018 lalu, akhirnya Toyota Camry model 2019 meluncur juga di Indonesia. All New Toyota Camry menjadi model pertama yang diperkenalkan PT Toyota Astra Motor (TAM) di awal tahun 2019.
“Mengawali tahun 2019 ini, kami menghadirkan All New Camry sebagai kendaraanOutclass Elegance, untuk memberi pengalaman berkendara lebih menyenangkan, mewah dan sporty bagi pelanggan sekaligus untuk mendorong pasar sedan agar lebih menarik,” kata President Director PT TAM, Yoshihiro Nakata, di Bluegrass Kuningan, Jakarta Selatan, hari ini, Selasa, 8 Januari 2019.
Sedan mewah ini juga mempunyai sejarah yang cukup panjang dan pertama kali diperkenalkan pada 1980. Kemudian masuk pertama kali ke Indonesia pada 1999 dan di masa kini, pesaingnya pun cukup beragam seperti Mazda 6, Nissan Teana hingga Honda Accord.
Camry sudah mencapai angka penjualan lebih dari 18 juta di 100 negara. Sedangkan di Indonesia, Camry secara total sudah terjual mencapai 31.000 unit. Dengan mengusung platform baru, Camry 2019 tersedia dengan tiga varian, yaitu 2.5 G, 2.5 V dan tipe hybrid 2.5 L Hybrid.
Fitur pendukung keamanan juga bisa menjadi pertimbangan calon konsumen. Camry sudah menggunakan Toyota Safety Sense dengan sistem keamanan aktif seperti include Pre-collision System, Lane Departure Alert with Steering Assist, Dynamic Radar Cruise Control and Automatic High Beam. Airbags ditawarkan di 7 titik (dual front, side, curtain, drivers knee), Blind Sport Monitoor with Rear Cross Traffic Alerts, hill start assist, parking sensor depan-belakang dan indikator tekanan ban.
Berikut daftar harga Toyota Camry 2019:
Camry 2.5 G AT Rp 613,35 juta,
Camry 2.5 V Rp 646,65 juta, dan
Camry 2.5 L A/T Hybrid Rp 806,6 juta
KOMENTAR (0)