Perpindahan gigi pada mobil bertransmisi manual, merupakan salah satu aspek penting yang harus diperhatikan oleh para pengemudi. Tidak jarang, beberapa pengemudi masih belum memahami kapan waktu yang tepat untuk pindah gigi dari gigi 2 ke gigi 3 atau dari gigi 3 ke gigi 4 dan lainnya.
Bila perpindahan gigi tersebut sering tidak sesuai dengan putaran mesin, tentu bisa mengakibatkan rusaknya sistem transmisi, khususnya plat kopling. Karena idealnya perpindahan gigi pada mobil manual tidak dilakukan hingga putaran mesin tinggi
Sebaliknya, bila perpindahan gigi sering dilakukan pada putaran mesin tinggi, dikhawatirkan akan mempercepat usia pergantian plat kopling. Jadi saat lagi jalan normal, sebaiknya hindari ganti gigi saat putaran mesin tinggi, apalagi sampai menyentuh red line, karena kasian plat koplingnya.
Akan tetapi, khusus untuk kondisi jalan yang menanjak ekstrem, perpindahan gigi pada putaran mesin tinggi boleh-boleh saja. Sebab, saat situasi tersebut, mobil akan membutuhkan torsi yang besar dan napas mesin yang lebih panjang.
Selain mengacu pada putaran mesin, perpindahan gigi pada mobil manual juga bisa didasarkan pada kecepatan mobil. Guna memudahkan Anda dalam memahaminya, berikut perpindahan gigi pada mobil manual berdasarkan kecepatan yang direkomendasikan:
– Perpindahan gigi 1 ke 2 dan dari 2 ke 1 pada 15 km per jam
– Perpindahan gigi 2 ke 3 dan dari 3 ke 2 pada 35 km per jam
– Perpindahan gigi 3 ke 4 dan dari 4 ke 3 pada 50 km per jam
– Perpindahan gigi 4 ke 5 dan dari 5 ke 4 pada 70 km per jam
KOMENTAR (0)