Porsche Tequipment merilis aksesoris untuk pemilik mobil Porsche, yang memiliki jiwa petualang untuk berkemah di alam bebas. Paket aksesoris tenda ini dibanderol Rp 74 jutaan.
Aksesoris ini berupa tenda yang dirancang khusus untuk Porsche 911, Macan, Cayenne, Panamera dan Taycan. Di mana, tenda ini memiliki dua jendela samping dan atap sebagai standar.
Dalam posisi terbuka, tenda ini memiliki lantai berukuran 210 cm x 130 cm dan dilengkapi dengan kasur polifoam berdensitas tinggi.
Tenda atap Porsche memiliki resleting tahan air dan penutup hujan terpisah di pintu masuk. Selain itu, ada juga fitur anti serangga, untuk memberikan perlindungan terhadap nyamuk. Sehingga, pemilik mobil Porsche tidak perlu khawatir saat berada di alam bebas dengan kondisi hujan.
Porsche mengatakan bahwa tenda dapat dibuka hanya dengan membuka kait pengaman yang dapat dikunci, mengangkat hardcase dan menyimpannya di sana dengan dua peredam kejut tekanan gas. Bagian kaki lantai dapat dilipat dan distabilkan dengan tangga teleskopik. Kemudian, tenda dapat didirikan dengan empat tiang.
Selain itu, terdapat hardcase dengan warna Black/Light Grey atau Black/Dark Grey, keduanya disertai dengan logo Porsche hitam matte.
Sebagai informasi, aksesoris tenda ini bisa dipakai oleh Porsche 911, tapi tidak kompatibel dengan varian GT, Cabriolet dan Targa. Pemasangan tenda ini juga membatasi kecepatan tertinggi model apa pun hingga 130 kpj.
Pabrikan mobil Jerman ini mengatakan, sejumlah aksesori Porsche Tequipment tambahan tengah dikerjakan, termasuk tenda bagian dalam, selimut berpemanas, dan pengatur sepatu dan tas.
KOMENTAR (0)