Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Menyandang predikat baru sebagai Presiden Amerika Serikat ke-46, Joe Biden, rupanya seorang pecinta mobil klasik. Hal itu terlihat dari beberapa koleksinya mulai dari muscle car Amerika, Chevrolet hingga Mercedes-Benz. Wakil Presiden era Barack Obama itu sedikitnya pernah memiliki empat macam model mobil.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Berawal dari orang tua Biden yang menjalankan usaha diler mobil di Delaware, satu negara bagian sebelah timur Amerika Serikat. Hal ini pun membuat  Biden jadi mengenal banyak ragam mobil.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Salah satu koleksi mobil Joe Biden yang menarik perhatian adalah Chevrolet Corvette Stingray 1967 berwarna hijau metalik yang merupakan hadiah pernikahan dari ayahnya, Joseph Biden Sr yang masih ia rawat hingga sekarang.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Biden pun tak segan-segan mengemudikan mobilnya sedikit ekstrem. Tahun 2016 lalu, Biden pun tak segan untuk melakukan akselerasi burnout dengan Corvette Stingray kesayangannya bersama Jay Leno, meskipun saat itu ia masih menjabat sebagai wakil presiden AS. Akibatnya Biden dianggap melanggar ketentuan mengemudi sebagai pejabat negara yang ditentukan Secret Service. Namun Biden tak mempermasalahkannya, malah terlihat santai menikmati Stingray nya yang memiliki harga cukup fantastis pada saat ini.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Bicara spesifikasi, Chevrolet Corvette Stingray 1967 mengusung mesin berkapasitas 5.300 cc berkonfigurasi V8, yang siap memuntahkan tenaga sebesar 350 hp pada putaran 5.800 rpm serta torsi 488 Nm yang dicapai pada putaran 3.600 rpm.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

Biden juga pernah memiliki Mercedes-Benz 190SL. Mobil pertama Jerman yang ia memiliki mobil dan dibeli dengan kondisi bekas saat dia masuk kuliah. Hanya saja mobil itu akhirnya sering tidak digunakan karena kerusakan karburator dan dia kesulitan mencari spare part pengganti. Jantung pacunya berupa mesin 1.900 cc 4-silinder. Di atas kertas menorehkan tenaga hingga 105 dk. Klaim pabrikan, kecepatan puncaknya bisa melesat sampai 170 km/jam.

Presiden AS, Joe Biden, Miliki Koleksi Mobil Unik Dan Langka

KOMENTAR (0)