Awal tahun baru merupakan momen yang sangat tepat untuk memiliki mobil baru. Dan jika kalian ingin membeli produk Mitsubishi Motors, terutama New Xpander Cross tidak usah khawatir. Karena PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menjamin sudah tidak ada lagi masa inden buat Low SUV tersebut.
Ditengah krisis chip semi konduktor yang menimpa seluruh pabrikan otomotif dunia, Mitsubishi mengaku sama sekali tidak masalah dalam memproduksi Xpander Cross. Karena sampai sekarang produksi masih berjalan normal.
Setelah diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 lalu, Xpander Cross sudah mulai dikirim ke konsumen per Oktober 2022. Saat ini pemesanan New Xpander Cross sudah sangat tinggi. Namun, Mitsubishi tetap mampu memenuhi kebutuhan tersebut.
Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI mengatakan, dari waktu GIIAS sebenarnya kita sudah umumkan bahwa New Xpander Cross akan mulai diproduksi massal dan dikirim pada Oktober 2022. Pengiriman ke konsumen yang telah memesan pun telah kami lakukan dan sesuai dengan janji kami.
“Untuk produksi sebenanrya tidaj ada masalah. Sekarang juga dealer sudah punya ready stock. Jadi konsumen yang ingin memesan tidak perlu khawatir. Sekarang kita berusaha bikin secepat-cepatnya,” kata Tetsuhiro Tsuchida.
New Xpander Cross sendiri hadir dengan berbagai penyempurnaan dan peningkatan sistem driving yang lebih baru dan berbeda. Jika menilik bagian ekterior, New Xpander Cross ini memliki grille Dynamic Shield terbaru yang dipadukan dengan lampu T-Shade LED.
Memiliki warna hitam, tampilan kendaraan ini terlihat lebih sporty. Spion mobil juga kini hadir senada dengan warna body. Bagian belakang juga hadir dengan peningkatan baru, dimana lampu dari LED kini mirip dengan lampu belakang New Mitsubishi Xpander.
Berbicara fitur, New Xpander Cross ini merupakan Low Sport Utility Vehicle (LSUV) dengan banyak fitur terbaik. Salah satunya adalah fitur Active Yaw Control (AYC) yang mampu membantu mobil berbelok lebih aman, dan presisi. Fitur ini membuat mobil tersebut sangat menyenangkan saat dikendarai. Termasuk ketika berbelok dalam kecepatan tinggi layaknya mobil sport.
Untuk informasi, PT MMKSI juga memberikan fasilitas dan jaringan servis yang melimpah khas Mitsubishi. Jadi bagi konsumen yang ingin memiliki New Xpander Cross tidak perlu khawatir soal hal tersebut.
Dengan jaringan diler resmi dan fasilitas perbaikan kendaraan yang tersebar di seluruh Indonesia, MMKSI memastikan kualitas produk serta nilai jual kembali kendaraan Mitsubishi tetap tinggi, sehingga menjadi nilai investasi yang baik untuk konsumen
KOMENTAR (0)