Bugatti sudah menyiapkan model baru yang siap diperkenalkan pada 24 Agustus mendatang bersamaan dengan “The Quail – A Motorsports Gathering“ di California, USA.
Model baru tersebut bernama Bugatti Divo. Mengambil nama dari pembalap legendaris Perancis era 1920’an yang membawa Bugatti ke podium kemenangan dua kali, Albert Divo.
Para bilyoner sepertinya yang diincar oleh Bugatti sebagai konsumennya. Sebab banderol setiap unitnya mencapai €5 juta atau setara Rp 84,3 miliar.
Hanya akan ada 40 bilyoner yang akan diicar oleh Bugatti untuk model Divo ini. Dibisikkan kabar bahwa desainnya akan dominan mengejar aerodinamika dan juga g-force.
Kegembiraan tak sekadar di sekitar tikungan. Namun di tikungan. Divo dibuat untuk menekuk tikungan,” ujar Stephan Winkelmann, President of Bugatti Automobiles S.A.S.
Melalui Divo, kita ingin menantang orang di seluruh dunia,” ujar Winkelmann. “Adanya project ini, tim Bugatti punya kesempatan menerjemahkan DNA dalam hal kelincahan, pengendalian dan performa yang signifikan.”
Dihadirkannya Divo, Bugatti ingin melanjutkan tradisi rancang bangun mobil spesial. Pada sejarah dekade awal Bugatti, brand mewah PErancis ini memahami kesuksesannya melalui desain rancangan sendiri di bawah kepemimpinan Jean Bugatti yang terintegrasi pada sasis.
KOMENTAR (0)