SOTR Garuda Auto Society, Sahur Bersama Anak Jalanan

SOTR Garuda Auto Society, Sahur Bersama Anak Jalanan  Tak semua pegiat sahur on the road (SOTR) hanya sekedar hura-hura, kibar bendera, dan konvoi di jalan. Salah satu contoh positif yang dilakukan Paguyuban Mobil Tangerang (Garuda Auto Society) saat menggelar SOTR di Tangerang.

SOTR Garuda Auto Society, Sahur Bersama Anak Jalanan  Frets da Silva dari Garuda Auto Society mengatakan, kami ingin menunjukkan kepada khalayak luas bahwa SOTR itu sebenarnya bisa saja berjalan tertib dan aman. Makanan, nasi bungkus dan air minum kemasan dibagikan kepada para pemulung, petugas kebersihan, pengamen, dan kaum-kaum yang ‘kurang mampu’,” kata Frets.

SOTR Garuda Auto Society, Sahur Bersama Anak Jalanan  Alhamdulillah respon dari warga baik dan mendoakan kami untuk sukses. Kegiatan ini juga tidak menimbulkan keresahan warga karena memang dari awal niat kami berbagi kepada sesama dan merasakan sahur bersama orang-orang yang ada di jalanan.

“Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi kelompok-kelompok yang lain agar kembali ke makna sebenarnya dari berbagi sahur dengan orang-orang yang membutuhkan,” ungkap Frets.

SOTR Garuda Auto Society, Sahur Bersama Anak Jalanan  Dan Tak Lupa kami Panitia Acara SOTR (GAS) mau mengucapkan Terimakasih banyak atas suport dan dukungan dari semua ketua club atau komunitas yang tergabung dalam GAS (Garuda Auto Society).

KOMENTAR (0)