Usung Teknologi Toyota, Generasi Mazda 2 di Eropa Berbasis Yaris Hybrid

 

Usung Teknologi Toyota, Generasi Mazda 2 di Eropa Berbasis Yaris Hybrid

Setelah tahun lalu menjadikan Mazda 2 sebagai basis Toyota Yaris di Amerika Serikat, kini kolaborasi Mazda Corporation (Mazda) dengan Toyota Motor Corporation (Toyota) membuat skema sebaliknya. Toyota Yaris versi terbaru yang diluncurkan di hajatan Tokyo Motor Show 2019 lalu, akan di-rebadge menjadi Mazda 2 versi anyar.

Dirilis dari Autocar dan Green Car Journal, Selasa (1/12), Mazda 2 generasi baru  berbasis Toyota Yaris ini akan segera dipasarkan di Eropa. Kabar ini terungkap dari hasil presentasi laporan keuangan Mazda yang dipaparkan di markas Mazda Eropa yang berada di Leverkusen, Jerman, belum lama ini.

Usung Teknologi Toyota, Generasi Mazda 2 di Eropa Berbasis Yaris Hybrid

“Mazda akan menawarkan model yang dipasok manufaktur (Toyota) dengan basis (Toyota) Yaris (yang berteknologi) Toyota Hybrid System,” bunyi isi presentasi tersebut.

Disebutkan Mazda akan mendapatkan suplai unit Yaris yang di-rebadge menjadi Mazda 2 pada tahun 2023 mendatang. Kemungkinan besar mobil ini akan dirakit di pabrik Toyota yang berada di wilayah Perancis Utara.

Usung Teknologi Toyota, Generasi Mazda 2 di Eropa Berbasis Yaris Hybrid

Dengan memiliki model hybrid, akan memungkinkan Mazda untuk memenuhi tuntutan regulasi Uni Eropa pada standar emisi CO2. Sebab, otoritas Uni Eropa telah menetapkan stadar emisi 95 gram per kilometer.

Usung Teknologi Toyota, Generasi Mazda 2 di Eropa Berbasis Yaris Hybrid

Jika syarat ini terpenuhi, Mazda pun akan tetap bisa memenuhi kebutuhan konsumen loyalnya. Mazda mengakui jika Toyota Hybrid System, merupakan solusi optimal untuk memenuhi kebutuhan setiap daerah. Tak hanya itu, di pasar Eropa, sejak tahun 2014 lalu, wujud Mazda 2 belum mendapatkan ubahan baru.

KOMENTAR (0)