Foto Suzuki Jimny terbaru sudah tersebar luas beberapa waktu lalu. Pada foto tersebut memang menampilan deretan Jimny yang terparkir di sebuah outdoor atau belakang gudang pabrik Suzuki di Jepang.
Nah, kali ini foto penampakan terbaru kembali muncul dengan hasil foto dari jakark dekat. Di foto tersebut tampak lebih gamblang bentuk desain dari Jimny terbaru. Dikabarkan foto tersebut berada di kantor pusat Suzuki di Jepang.
Identitas kuat yang dimiliki Jimny terbaru ini masih mempertahankan desain bodi kotaknya yang khas. Sepertinya Suzuki sengaja dan enggan melepaskan kesan desain Jimny lawas.
Seperti dikutip Carscoops, Jimny terbaru dibekali sistem teknologi pengereman yang lebih canggih. Diprediksi akan menggunakan teknologi semi otonom. Sementara mesinnya belum diketahui pasti dengan pilihan 1.2 liter atau 1.0 liter boosterjet tiga silinder dengan turbocharged atau bisa juga menghadirkan kedua mesin tersebut untuk dijual.
Pada bagian interior juga pengendara dan penumpangnya dimanjakan dengan infotainment dengan layar sentuh. Untuk detail spesifikasi lainnya, Anda masih harus menunggu kehadirannya yang dikabarkan akan muncul pada Tokyo Motor Show bulan Oktober mendatang. Mungkinkah Jimny terbaru ini hadir di GIIAS Agustus mendatang? Kita tunggu saja.
KOMENTAR (0)