Pesona New Jersey yang lokasinya berdampingan dengan kota terbesar di Amerika Serikat, memang tak disadari keindahannya. Padahal, kota yang tak jauh dari New Jersey ini memiliki banyak atraksi menarik termasuk fakta bahwa banyak tokoh publik dunia berasal dari sini, seperti Bon Jovi dan Frank Sinatra misalnya.
Salah satu distrik yang paling berkembang di New Jersey adalah Newark, yang juga menjadi bandara internasional alternatif bagi New York. Oh, jangan lupa juga bahwa Singapore Airlines sudah meluncurkan penerbangan langsung Singapura-New York pada 11 Oktober ini, di mana akan mendarat dan lepas landas di Newark. Secara tidak langsung, rute ini menjadi salah satu penghubung utama bagi perjalanan udara dari Asia Tenggara ke AS, dan sebaliknya.
Di Newark, kamu bisa menemukan berbagai hal menarik. Hampir serupa seperti suguhan di New York, tapi dengan harga yang lebih bersahabat. Kunjungilah Pusat Seni Pertunjukan New Jersey yang berkelas dunia (atau NJPAC) untuk menyaksikan segalanya, mulai dari pertunjukan tari hingga ajang pencarian bakar America’s Got Talent difilmkan di sini.
Newark juga merupakan rumah bagi katedral terbesar kelima di Amerika Utara. Basilika Katedral yang mengesankan dari era kebangkitan Gothic Perancis. Selama Natal, ratusan lilin dinyalakan di bagian dalam bangunannya, memantulkan cahaya ke kaca jendela yang bermotif, menjadikannya pemandangan yang magis, tidak pernah berubah sejak konstruksinya selesai pada 1954 silam.
Berikut adalah tujuh atraksi wisata yang wajib kamu datangi selama berada di kota Newark.
- New Jersey Historical Society
Ini merupakan museum yang mendedikasikan diri pada isu manusia dan sejarah New Jersey. Bertempat di bekas markas kelab bergengsi Essex, yang didirikan pada tahun 1845 oleh para pemimpin intelektual dan bisnis New Jersey. Bangunan bergaya Georgia telah dimasukkan ke Daftar Tempat Bersejarah Nasional.
Catatan fisik di museum menampilkan baik dan buruknya masa lalu New Jersey. Dari surat yang ditulis oleh seorang prajurit Perang Dunia II kelahiran New Jersey, hingga perkakas perak yang dibuat pada tahun 1767, semua tersimpan lengkap di sini, sebagai pengingat tentang betapa berharganya sejarah sosial New Jersey.
- Aljira
Aljira merupakan sebuah pusat kebudayaan modern yang berbeda dari kebanyakan galeri seni, karena dindingnya digambar oleh para seniman yang belum terkenal. Aljira merupakan sebuah kata yang berasal dari bahasa Aborigin Australia, yang berarti mimpi.
Arti nama tersebut menyiratkan semangat tempat ini sebagai lahan perwujudan konsep artistik menjadi hidup. Sederet seniman yang kurang terwakilkan bisa tampil leluasa di sini, sementara pemahaman publik diperkuat melalui program pendidikan berbasis masyarakat. Para kurator tamu membawa hati dan jiwa mereka ke pameran yang menyegarkan, mulai dari mural raksasa hingga potret berdarah. Setiap hari, kadang-kadang terdapat konser jazz untuk memperluas repertoar budaya lebih jauh.
- Glassroot Studios
Glassroots menyatakan bahwa mereka dapat menempa kehidupan melalui api dan kaca. Ini adalah studio kaca yang melayani rasa penasaran kahalyak, terutama kelompok muda, untuk memahami seni bentuk kaca secara lengkap, mulai dari teknik tradisional berusia lebih dari seabad, hingga kontemporer.
Studio ini memiliki sebuah workshop untuk menampilkan karya seni siapa pun yang terseleksi via kurasi independen. Lebih dari itu, kamu juga berkesempatan untuk mencoba membuar karya seni kaca secara mandiri, dengan pandungan mennarik dari kelas ajar berkala. Namun, jika kamu ingin sepenuhnya menikmati hasil karya seni berkualitas, kamu bisa membeli mangkuk, vas, dan barang-barang lain hasil seniman setempat.
- Newark Museum
Terletak di Newark’s Downtown Arts District, museum besar ini memiliki 80 galeri seni dan pameran ilmu alam. Koleksi yang luas termasuk seni dan artefak asli Amerika, Asia, dan Afrika, serta pameran seni Tibet terbesar di belahan barat.
Sebuah planetarium, taman patung, dan mansion tahun 1885 yang direstorasi meruoakan tambahan atraksi menarik lainnya. Selain itu, sebuah toko yang menjual berbagai hadiah dan perhiasan dari seluruh dunia juga tersedia di sini, tepatnta di dalam museum selama jam operasional. Banyak program dan acara khusus yang ditawarkan sepanjang tahun kompleks museum ini.
- Cathedral of Basilica Sacred Heart
Jika kamu tidak memiliki kesempatan untuk melihat arsitektur Eropa, Katedral Basilika Hati Kudus—terjemahan Bahasa Indonesia– di Newark adalah pilihan alternatif yang baik. Perhatikanlah Jendela Mawar, bagian aristektur utama gedung ini dengan diameter 37 kaki, yang memberikan tampilan visual paling indah di seluruh katedral.
Anda bisa merasakan kesucian bergema di sekitarmu, ketika dentingan organ terdengar jelas di seluruh gedung megah ini. Jadwal konser reguler dijadwalkan secara berkala, dan toko di dalam katedral ini menjual banyak rekaman dari beberapa konser terbaik mereka.
- Branch Brook Park
Didesain oleh perusahaan saudara Olmstead pada tahun 1900, taman ini meliputi area seluas 360 hektar dan panjangnya sekitar empat mil. Jalan setapa, danau, dan fitur arus air berkelok-kelok terutama, berpadu apik dengan ciri khas taman ini, yakni rimbunnya pohon bunga sakura, di mana sekaligus menjadi koleksi ragam flora terkait paling lengkap di Amerika Serikat.
Setiap musim semi, ribuan orang berduyun-duyun ke Festival Bunga Sakura, yang diadakan saat puncak musim bunga di bulan April. Kamu akan sedikit merasakan suasana menikmati keindahan sakura layaknya di Jepang, namun dengan gaya santai khas Amerika.
KOMENTAR (0)