Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

Benelli Indonesia memanfaatkan event IIMS Motobike Expo 2019 dengan meluncurkan 3 produk sekaligus. Benelli TRK 251, TRK 502 dan Imperiale 400 langsung menyita perhatian pengunjung pameran tersebut di Istora Senayan, Jakarta (29/11).

“Ketiganya memiliki segmen konsumen yang berbeda. Jadi yang TRK memang lebih ke adventure, kalau Imperiale untuk yang senang gaya klasik,” ujar Steven Kentjana Putra selaku Direktur Benelli Motor Indonesia, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (29/11/2019).

Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

Benelli ikut meramaikan segmen motor petualang dengan menghadirkan TRK 502 yang mengusung mesin 499,6cc dua-silinder berpendingin cairan. Mesin tersebut mempunyai tenaga 46 hp pada 8.500 rpm dan torsi 45 Nm pada 5.000 rpm. Harga yang ditawarkan Rp 161 juta on the road Jakarta.

Lalu, ada TRK 251 dengan mesin 249,2 cc injeksi satu silinder DOHC berpendingin cairan. Motor yang dijual Rp 51 juta on the road Jakarta ini mempunyai tenaga 25 hp pada 9.250 rpm dan torsi 21 Nm pada 8.000 rpm.

Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

Terakhir, Imperiale 400 yang digadang-gadang menjadi lawan kuat dari Royal Enfiled Classic 350 di Indonesia. Motor dengan mesin 400cc satu silindernya ini mempunyai tenaga 20 hp pada 5.500 rpm dan torsi puncak 29 Nm pada 4.500 rpm. Imperiale 400 dijual dengan harga Rp 79 juta on the road Jakarta.

Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

Benelli Luncurkan Tiga Motor Baru di IIMS Motobike Expo 2019

KOMENTAR (0)