Bugatti Chiron Sky View, Mengejar Bintang!

Bugatti Chiron Sky View, Mengejar Bintang!

Sepertinya desainer Bugatti ingin memberikan kepercayaan kepada konsumen, bahwa Bugatti Chiron yang mampu melesat 460 km/jam bisa mengejar bintang.

Hal tersebut ditunjukkan dengan dihadirkannya sepasang atap panoramik untuk pengendara dan penumpang. Tapi penampilan resminya patut ditunggu pada gelaran Pebble Beach bulan Agustus nanti di Amerika Serikat.

Bugatti Chiron Sky View, Mengejar Bintang!

Bugatti menyebutnya sebagai Chiron Sky View. Dihadirkan dengan dimensi sepanjang 65 cm dan lebar 44 mm. Diklaim dengan hadirnya ‘Sky View’ tak membuat redaman suara berkurang. Wajar bila struktur kacanya dibuat khusus dengan empat lapisan.

Proses pembuatan lapisan Sky View tersebut untuk yang pertama sebagai peredam suara dan kedua adalah penangkal radiasi infra merah sehingga memungkinkan pengendara mendapat suhu kenyamanan yang tepat.

Bugatti Chiron Sky View, Mengejar Bintang!

Gelas dilapisi pelindung warna gelap agar tercipta privacy bagi orang di kabin. Kemudian lapisan akhir adalah pelindung ultraviolet yakni UVA dan UVB. Kemudian masih dilaminasi agar setara dengan kemampuan perlindungan atap.

Dihadirkan Sky View juga sekaligus memberikan ruang kepala yang kian lega bagi pengendara dan penumpang. Dikabarkan bertambah 2,7 cm.

Bugatti Chiron Sky View, Mengejar Bintang!

KOMENTAR (0)