Ajang Detroit Motor Show 2017 akan digelar pada 8-22 Januari mendatang, dan akan menjadi tempat bagi debut mobil-mobil konsep terbaru dari berbagai produsen otomotif dunia. Salah satunya adalah Infiniti QX50 Concept, yang mewakili visi perusahaan bagi mobil SUV mid-size premium di masa depan.
Dari segi desain, QX50 Concept merupakan evolusi dari QX Sport Inspiration 2016, yang mencoba untuk menunjukkan bagaimana bahasa desain ‘Powerful Elegance’ dari Infiniti bisa diadaptasi untuk model mobil di masa depan.
Infiniti QX50 Concept ini menampilkan apa yang disebut perusahaan sebagai siluet ‘cabin-forward‘, menggabungkan garis-garis kencang dan berotot dengan permukaan yang ‘mengalir’, untuk mendapatkan tampilan yang dinamis namun tetap praktis.
Di bagian interior, kabin yang berorientasi pada pengemudi dan penumpang merupakan refleksi dari tampilan eksteriornya, yang menghadirkan pencampuran desain progresif dengan keahlian modern tingkat tinggi. Konsep interior juga mencerminkan keinginan Infiniti untuk menantang desain interior premium konvensional dengan memperkenalkan bahasa desain mereka sendiri.
“Dengan debut dari QX Sport Inspiration di ajang Beijing Auto Show 2016 lalu, kami telah menggambarkan masa depan untuk model Infiniti QX. QX50 Concept merupakan pengembangan lebih lanjut dari QX Sport Inspiration, yang menunjukkan bagaimana Infiniti bisa mengembangkan keberadaan masa depan di segmen kendaraan yang paling cepat berkembang di dunia,” kata Presiden Infiniti, Roland Krueger dalam rilis beritanya.
Selain QX50 Concept, Infiniti juga akan menampilkan teknologi mesin ultra-efisien terbaru mereka, VC-Turbo, di Detroit Motor Show 2017. Unit daya ini pertama kali debut tahun 2016 lalu di Paris Auto Show, dan merupakan mesin dengan rasio variabel kompresi pertama di dunia, yang mampu membesut tenaga 272 PS (268 HP) dan torsi 390 Nm (287-ft.lbs). **MS/ Foto-foto: Carscoops
KOMENTAR (0)