Ford Siapkan Reinkarnasi Mustang Mach 1 dengan Mesin 5.000 cc

Ford Siapkan Reinkarnasi Mustang Mach 1 dengan Mesin 5.000 cc

Tekad berani Ford untuk menghadirkan Mustang Mach 1 siap menyita perhatian penggemar brand asal Amerika tersebut. Ford berencana menghidupkan kembali Mustang Mach 1 yang pertama kali hadir pada 1960.

Seperti dikutip OtoBlitz.net dari Car and Bike, Selasa (2/6), Ford akan membekali Mustang Mach 1 terbaru dengan mesin V8 berkapasitas 5.000 cc. Kendati demikian, belum ada informasi mengenai performa, jumlah unit dan harga.

Direktur Ford Icons, Dave Pericak mengatakan bahwa Mach 1 memiliki tempat khusus dalam sejarah Mustang dan inilah saatnya untuk edisi khusus dengan tempat teratas dalam jajaran kinerja V8 5.0-liter, dengan tingkat daya, ketepatan dan kolektibilitas lebih tinggi.

Mustang Mach 1 2021 diharapkan memiliki kinerja mesin lebih baik daripada Mustang GT yang sanggup memuntahkan tenaga hingga 460 hp. Selain itu, muscle car ini juga diprediksi mampu bersaing dengan Mustang Shelby GT.

Ford Siapkan Reinkarnasi Mustang Mach 1 dengan Mesin 5.000 cc

Dari data yang dihimpun, Mustang Mach 1 dihentikan produksinya dan kembali untuk model Mustang 2003 serta 2004 sebagai edisi retro-style dengan mesin 4.600 cc, V8 yang menghasilkan tenaga sebesar 302 hp, dan dilengkapi dengan transmisi otomatis.

Informasi lainnya, Ford juga tengah mengembangkan mobil baru yang menggunakan nama Mach untuk Mustang Mach-E. Mobil listrik ini diharapkan mulai bisa dijual pada akhir tahun 2020 dengan model Crossover.

 

KOMENTAR (0)