Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

Mercedes-Benz Indonesia akhirnya meluncurkan C200 Sport, C200 Edition C, C250 Avantgarde AMG Plus, dan C300 Avantgarde. Apa yang istimewa dari keempatnya?

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Empat model C-Class teranyar: C200 Sport, C200 Edition C, C250 Avantgarde AMG Plus, dan C300 Avantgarde – diluncurkan sekaligus ke pasar Indonesia hari ini (17/4).

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

“Dengan kesuksesan C-Class generasi sebelumnya, maka dengan bangga kami melengkapi segmen Mercedes-Benz C-Class melalui empat versi terkini dengan menetapkan standar terbaik untuk segmen mid-range,” kata Dr. Claus Weidner, Presiden dan CEO Mercedes-Benz Indonesia dalam siaran pers-nya.

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Weidner  menunjuk desain dan interior yang modern sebagai bagian dari standar terbaik tersebut. Juga tingkat efisiensi dan kinerja tinggi, yang merupakan ciri khas Mercedes-Benz dalam menciptakan kendaraan dengan keamanan dan kenyamanan sempurna.

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

Berikut rincian detail mengenai spesifikasi dan keunggulan untuk keempat varian: 

 

Mesin

 

C200 Sport dan C200 Edition C dilengkapi mesin bensin 4-silinder, 1.800 cc, yang menghasilkan 135kW pada kekuatan 5.250 rpm, dan mampu melesat dari 0-100 km/jam dalam 7,8 detik.

Mesin serupa juga disandang C250 Avantgarde AMG Plus, namun dengan tenaga maksimal 150kW pada kekuatan 5.550 rpm, hingga dapat ngacir dari 0- 100 km/jam dalam 7.2 detik.

Sedangkan C300 Avantgarde membopong mesin 170kW pada kekuatan 6.000 rpm. Seperti C250 Avantgarde AMG Plus, tipe ini sanggup melesat dari 0- 100 km/jam dalam 7.2 detik. 

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

  

BBM

 

Konsumsi bahan bakar C 200 Sport, C 200 Edition C dan C 250 Avantgarde AMG Plus sebesar 6.9-6.4l/100 km (kombinasi).

 

Untuk C 300 Avantgarde, 9.6-9.4l/100 km (kombinasi). 

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Ramah Lingkungan

 

Keempat model C-Class diklaim sebagai kendaraan ramah lingkungan.

 

Emisi CO2 untuk C 200 Sport, C 200 Edition C, dan C 250 Avantgarde AMG Plus hanya 161-150g/km. Sementara  C 300 Avantgarde sedikit “lebih tinggi”: 219-224g/km.

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Sistem Keamanan

 

Yang menarik, keempat model C-Class memiliki fitur-fitur keamanan yang dirancang untuk memberikan perlindungan optimal-terpadu dalam empat tahap: pada saat berkendara di jalan, dalam keadaan bahaya, pada saat terjadi kecelakaan, dan pasca kecelakaan.

Fitur keamanan tersebut, antara lain, kantung udara, Anti-lock Braking System (Sistem Pengereman Antikunci), Attention Assist, Electronic Stability Program (Piranti Stabilitas Elektronik, dan PRE-SAFE® System yang dapat mendeteksi kondisi apabila akan terjadi kecelakaan dan sistem peringatan hilangnya tekanan udara ban.

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

Inovasi & Teknologi

Keempat versi Mercedes-Benz C-Class juga dilengkapi fitur yang menyalurkan daya ke roda belakang melalui transmisi otomatis 7G-TRONIC dengan konfigurasi dinamis, kenyamanan pergeseran, dan potensi penghematan bahan bakar yang tinggi. 

 

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Eksterior

 

Dengan panjang bodi 4.591mm, lebar 1.770mm, dan tinggi 1.447mm, karakter C-Class terbaru ini disebut-sebut lebih dinamis, maskulin dan sporty dengan tetap mempertahankan ciri khas C-Class Saloon, tanpa menghilangkan sisi elegan dan keanggunan.

 

Khusus C 300 Avantgarde juga dilengkapi panoramic sunroof dan AMG bodystyling.

  

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

 

Interior

 

Kesempurnaan dan kemewahan, menjadi keharusan yang ditawarkan keempat C-Class demi memenuhi standar tinggi kendaraan kelas premium.

 

C 200 Edition C, misalnya, menampilkan detail kendaraan sporty yang terlihat pada lampu, jahitan kontras dua warna di bagian perpindahan gigi, roda kemudi, kursi jok, dan velg yang impresif.

 

Sedangkan C 250 Avantgarde AMG Plus dilengkapi jok bergaya sports, yang menggunakan bahan kulit ARTICO/DINAMICA microfiber bermutu tinggi buatan tangan, panel pintu microfiber dengan dominasi warna hitam dan sentuhan merah, serta modifikasi AMG pada beberapa spot.

Empat C-Class Teranyar dari Mercedes di Indonesia

Harga (“off the road”)

C200 Sport dibanderol Rp 609 juta, C200 Edition C Rp 679 juta, C250 Avantgarde AMG Plus Rp 796 juta, dan C300 Avantgarde Rp 829 juta. Saat ini keempatnya sudah tersedia di seluruh dealer resmi di Indonesia.

TAGS

KOMENTAR (0)