Land Cruiser 70 EV, Kuda Beban Listrik Untuk Pertambangan

Land Cruiser 70 EV, Kuda Beban Listrik Untuk Pertambangan

Mobil listrik sebagai kuda beban untuk bekerja di pertambangan? Mengapa tidak? Ya, mengapa tidak? Apalagi selama ini, mobil kuda beban identik dengan mesin diesel. Nah, Toyota Australia bersama BHP mencoba mengubah pandangan tersebut dengan merilis Toyota Land Cruiser Seri 70 versi elektrifikasi.

Land Cruiser 70 EV, Kuda Beban Listrik Untuk Pertambangan  Land Cruiser 70 EV, Kuda Beban Listrik Untuk Pertambangan

Hingga saat ini, Toyota Australia dan BHP masih tutup mulut soal spesifikasi teknis TLC Seri 70 EV. Mereka hanya menyebut kalau mobil tersebut adalah proyek khusus untuk tugas khusus. Yang pasti,  TLC Seri 70 versi “workhorse EV” tadi ikut serta dalam  program “new electric-vehicle pilot trial” di lokasi tambang  milik BHP yang terletak di  Western Australia. Menurut Toyota dan BHP, proyek kolaborasi ini terbatas pada TLC Seri 70 jenis  single-cab pickup yang dikonversi secara khusus menjadi  “battery-electric operation” dan memiliki kelengkapan khusus untuk pekerjaan pertambangan  nikel bawah tanah.

KOMENTAR (0)