Suzuki Jimny generasi ke-empat memang benar-benar fenomenal. Dirilis awal Juli 2018 di Jepang, hanya dalam waktu singkat telah sukses mencetak popularitas global dan mendapatkan penilaian positif sehingga menjadi “hot stuff” di seluruh dunia. Tidak heran kalau Suzuki terpaksa menetapkan kuota penjualan Jimny agar semua pasar kebagian produk.
Menilik aspek fungsional, Suzuki Jimny memiliki kemampuan jelajah off road yang istimewa sehingga mampu menyaingi berbagai SUV lain yang berukuran lebih besar. Namun tetap saja Suzuki Jimny mempunyai kelemahan untuk menjelajahi medan off road ekstrem; ground clearance yang kurang tinggi (210 mm) dibanding mobil 4WD lainnya.
Secara teknis, ada dua cara untuk mendongkrak ground clearance pada mobil off-road yang menganut kaki-kaki depan belakang model solid live axle. Cara pertama adalah memakai ban besar dan cara kedua adalah memasang gardan portal. Nah bagi konsumen Suzuki Jimny yang ingin memasang gardan portal, kini tersedia paket “bolt-on” buatan Tibus (Jerman).
Pada dasarnya, gardan portal Tibus adalah gardan solid yang dilengkapi perangkat reduction gear pada setiap ujungnya (kanan-kiri) yang terhubung dengan roda. Penerapan reduction gear memberikan tambahan ground clearance yang lebih tinggi sehingga ground clearance Suzuki Jimny yang semula 210 mm terdongkrak menjadi 350 mm tanpa modifikasi pada sistem suspensi. Selain itu, reduction gear juga menghasilkan final gear ratio yang lebih rendah dan memungkinkan ban standar 195/80 R15 ditukar dengan ban 225/75 R16 tanpa menyebabkan penurunan performa terutama akselerasi.
Tibus mengklaim gardan portal versi bolt on untuk Suzuki Jimny gen-4 mempunyai geometri suspensi seperti standar pabrik sehingga karakter pengendaliannya tidak berubah dan juga radius putar cenderung lebih kecil. Tibus menjamin gardan portal buatannya kompatibel dengan sistem kontrol stabilitas dan traksi yang terpasang pada Suzuki Jimny sehingga bisa dipakai sebagai kendaraan harian. Berbekal pemilihan ban yang tepat, gardan portal Tibus ini menjadikan Suzuki Jimny gen-4 sebagai offroader yang perkasa.
KOMENTAR (0)