“Discovery Turbo” memilih lima tuner Jepang paling berbakat, dan mengabadikannya dalam video 43 menit. Segala hal-ikhwal mobil klasik Jepang, terungkap tuntas di sini, termasuk jawaban mengapa mereka kini mampu mempengaruhi dunia.
Mobil, sebagai produk karya seni dan budaya, secara alami memiliki varietas dan seluk-beluk yang berbeda-beda.
Di beberapa bagian dunia, budaya otomotif yang spesifik sempat jeda sesaat; namun sesudahnya, produk-produk yang mereka hasilkan kadang dijadikan standar.
Tapi, harus dikatakan, Japan’s Retro Car Culture merupakan pengecualian. Mereka, selama ini, seringkali luput diperhatikan, bahkan dimanfaatkan oleh penggemar otomotif seluruh dunia. Padahal, karya-karya mereka tak bisa dianggap remeh – dan belakangan kian dicari serta digemari di mana-mana.
Maka, Discovery Turbo kemudian memilih lima tuner Jepang paling berbakat (masing-masing: Moon Auto, Auto TA, Rocky Auto, Pedanda-Welt BEGRIEF, OFFICINA ISHIKAWA, Nissan Heritage Collection), dan menggali potensi serta pandangan mereka tentang mobil klasik.
Beberapa dari mereka mungkin sudah Anda kenal. Namun, pemikiran serta kreativitas mereka yang tak terbatas, pasti akan mengejutkan Anda. Merekalah inspirasi bagi pelestarian, restorasi, dan restomodding mobil-mobil Jepang klasik berpengaruh; seperti Datsun S30 Z, KGC10 Skylines, dan banyak lagi.
Dalam video 43 menit berikut ini (agak panjang, memang, tapi dijamin Anda tak akan bosan), proses kreatif para tuner – dalang di balik mobil-mobil klasik Jepang – itu secara eksklusif ditampilkan.
Anda akan melihat langsung sentuhan tangan mereka, dan mendengar cerita bagaimana mereka, pada akhirnya, mampu membawa mobil-mobil Jepang (terutama sport car) hingga mempengaruhi dunia.
Selamat menikmati.
KOMENTAR (0)