Pada umumnya, mobil dengan konfigurasi FF (front engine + front drive) menganut sistem “remote transmission” karena ada “jarak” yang cukup jauh antara tuas transmisi dan transmisi. Awalnya, hubungan antara tuas transmisi dan transmisi memakai lengan yang saling bersambung (link) namun pengoperasiannya terasa kurang halus dan kurang “langsung”. Alhasil, sistem link kemudian digantikan oleh kabel push-pull yang lebih halus dan “langsung”.
Sejalan pertambahan usia pakai terlebih jika kendaraan dipakai setiap hari maka terjadi keausan pada komponen pengunci plastik yang menjadi tautan antara tuas transmisi dengan kabel push-pull. Setelah aus, maka pengunci plastik akan getas dan menyebabkan kabel push-pull terlepas dari tuas transmisi. Hal itu bisa terjadi kapan saja dan di mana saja tanpa pemberitahuan. Serunya lagi, kejadian itu selalu diikuti dengan gear transmisi yang tersangkut pada posisi tertentu. Kalau gear transmisi tersangkut pada posisi N ya bersyukur tidak masalah. Tapi bagaimana jika gear transmisi tersangkut pada posisi mundur? Solusinya, bawa kendaraan Anda ke bengkel untuk pemeriksaan kondisi pengunci plastik. Lakukan penggantian jika kondisi pengunci plastik memang sudah harus diganti baru.
KOMENTAR (0)