Menjelang Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Drifting 2017 yang tak lama lagi digelar, komunitas drifting yang tergabung dalam Indonesian Drift Community (IDC) kembali menggelar acara Drift Camp. Mengusung tema ‘Go to Super Drift‘, acara yang digelar di lokasi BSO SQUARE, Bekasi Utara tersebut diikuti oleh 52 drifter, jumlah yang cukup banyak untuk ukuran Practice Drifting.
Denny Pribadi, Ketua Harian Indonesian Drift Community mengatakan, Practice Drifting kali ini disuguhkan dengan kondisi trek yang berbeda, dimana pada pagi hari dengan trek yang kering dan menjelang sore dengan trek basah karena lokasi diguyur hujan.
“Hal ini ibaratnya kita latihan untuk menghadapi dua musim, dimana ini tentunya sangat bermanfaat bagi para drifter, karena mereka dapat berlatih dengan kondisi trek yang berbeda,” kata Denny.
Adapun sesi latihan juga dibagi menjadi dua, yaitu pagi hari dengan single practice dan sore hari dengan tandem practice. Sementara, soal juga dibuat dengan versi yang selalu berbeda serta menggunakan ‘kun’ sesedikit mungkin.
Hal ini dilakukan, karena di luar negeri event drifting sudah banyak yang menggunakan cat warna putih. “Dengan metode latihan seperti ini diharapkan drifter-drifter Indonesia tidak ketinggalan dengan drifter mancanegara,” pungkas Denny.
Drift Camp kali ini juga membuka kelas Pick-Up yang sedang ‘in‘ di Jepang sana, dan terbukti ada beberapa peserta yang mengendarai mobil pick-up sangat antusias mendaftar dan ikut belajar, malah menjelang sore para pick-up drifters ini juga ikut berlatih tandem dengan mobil-mobil drifting lainnya. **MS/ Foto-foto: Agus Budi
KOMENTAR (0)