Penjualan Skuter Listrik Tumbuh Pesat Di Pasar Amerika Serikat

Penjualan Skuter Listrik Tumbuh Pesat Di Pasar Amerika Serikat

Pasar skuter listrik global saat ini mengalami pertumbuhan yang cukup pesat. Angka penjualan skuter listrik global pada periode tahun 2020 tercatat sekitar US$ 14,28 miliar dan terus bertumbuh pada tahun 2021 menjadi US$ 20,78 miliar.

Kawasan Amerika Serikat dan Kanada sebagai pangsa pasar baru untuk skuter listrik nyatanya berhasil mencatatkan pertumbuhan angka penjualan lebih dari US$ 1 miliar pada tahun 2019. Dengan proyeksi rata-rata pertumbuhan di kisaran 9,5% per tahun, maka diprediksi pangsa pasar skuter di kawasan Amerika Utara dapat menembus angka penjualan hingga US$ 15 miliar pada tahun 2029 mendatang. Fantastis!

Penjualan Skuter Listrik Tumbuh Pesat Di Pasar Amerika Serikat

Gencarnya kampanye nol emisi gas buang global dan juga di Amerika Serikat membuat para pengguna moda transportasi berbahan bakar fosil mulai beralih ke kendaraan bertenaga listrik. Bagi masyarakat perkotaan, skuter listrik menjadi pilihan alternatif yang cukup masuk akal serta terbilang murah.

Penjualan Skuter Listrik Tumbuh Pesat Di Pasar Amerika Serikat

Di beberapa kota besar seperti New York, Seattle dan San Fransisco, penggunaan skuter listrik pun mengalami pertumbuhan yang cukup pesat. Hal tersebut dipicu oleh munculnya sejumlah usaha rintisan armada penyewaan skuter listrik untuk transportasi lingkungan jarak dekat. Tak hanya itu, jasa logistik ringan seperti kurir paket pos maupun pengantar pesanan makanan pun kini mulai beralih menggunakan skuter listrik.

Penjualan Skuter Listrik Tumbuh Pesat Di Pasar Amerika Serikat

Selain itu, ketersediaan infrastruktur stasiun pengisian ulang baterai yang jumlahnya terus bertambah dan tingginya harga BBM saat ini menjadikan skuter listrik sebagai pilihan alternatif alat transportasi jarak dekat yang praktis, murah dan aman.

KOMENTAR (0)